Jelang Akhir Pekan, Pasokan Sembako di Pasar Kepuh Kuningan Stabil, Harga Jablay Masih 50 Ribu

Jelang Akhir Pekan, Pasokan Sembako di Pasar Kepuh Kuningan Stabil, Harga Jablay Masih 50 Ribu

Harga komoditas bahan pokok di Kabupaten Kuningan cukup stabil menjelang akhir pekan, Jumat 11 Agustus 2023.--

"Kalau hari biasa, saya tidak terlalu banyak menyetok dagangan di kios, kecuali musim hajatan. Soalnya sayuran kan usianya enggak bisa lama. Jadi stoknya sewajarnya saja," ujarnya.

Sedangkan petugas pemantau harga dari Diskopdagperin Kuningan, Arisman membenarkan jika harga bahan pokok tidak mengalami kenaikan.

BACA JUGA:Kejar Target PAD, Sekda Kuningan Ajak Bappenda dan Camat Rapat Evaluasi Pelunasan PBB 2023

Arisman menyebutkan beberapa komoditas bahan pokok yang harganya stabil. Beras premium masih Rp12.000/kg, beras medium Rp11.500/Kg, dan beras termurah dijual Rp10.500/kilogram.

Kemudian gula pasir Rp15.000/kg, gula merah Rp18.000/kg, minyak curah Rp15.000/kg, minyak kemasan Rp18 000/liter, dan minyak KITA seharga Rp15.000 per kilogram.

"Cabai merah Rp35000/kg, cabai hijau Rp25.000/kg, cabai rawit Rp35.000/kg, cabai kriting Rp25.000/kg. Sementara cabai jablay dijual dengan harga Rp50 000/kilogram," tutut Arisman, Jumat 11 Agustus 2023.

BACA JUGA:Suwarjono-Wartono Tempur di Pilkades Desa Datar Cidahu Kuningan, Akhirnya Wartono Sukses Cetak Hattrick

Untuk harga bawang merah satu kilogramnya Rp25 ribu, bawang putih Ro35.000, kacang jedelai impor Rp15.000.

"Telur ayam Rp30.000 dan daging ayam seharga Rp37.000 hingga Rp40 ribu," pungkas Arisman. (Agus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: