Pabrik Pengolahan Daun Cengkih di Sangkanerang Kuningan Ludes Terbakar, Urip Rugi Ratusan Juta Rupiah
Sebuah pabrik pengolahan daun cengkih di Desa Sangkanerang, Kecamatan Jalaksana, Kuningan mengalami kebakaran, Rabu dinihari 23 Agustus 2023 sekitar pukul 03.45.--
KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Kendati masih pukul 04.00, para pejuang pemadam kebakaran harus bangun lebih cepat untuk segera bertugas.
Sebab, telepon hotline yang ada markas regu pemadam kebakaran menerima laporan adanya kebakaran di sebuah desa di Kuningan utara.
BACA JUGA:Ngaku Staf Sekda, Minta Uang Rp20 Juta ke Ponpes di Jagara, Darma, Sekda Kuningan: Itu Penipuan !
Ya, Rabu dinihari 23 Agustus 2023 sekitar pukul 04.00, korps baju biru yang dipimpin Mh Khadafi mendapat laporan kebakaran dari warga Sangkanerang, Kecamatan Jalaksana, Kuningan, Jawa Barat.
Pihak UPT Damkar Kuningan mengirimkan satu regu petugas dan randis ke lokasi kejadian yang berjarak sekitar 25 menit perjalanan.
Petugas membawa semua kelengkapan untuk pemadaman. Kebakaran di Desa Sangkanerang, Kecamatan Jalaksana terjadi di sebuah pabrik pengolahan daun cengkih.
Lokasi pabrik berada di ujung selatan desa. Kejadian kebakaran diperkirakan sekitar pukul 03.45.
BACA JUGA:Inilah Calon Markas Baru Kantor KONI Kuningan, Tempati Gedung Eks IGRA, Masih dalam Perbaikan
Bangunan pabrik cengkih milik Urip, warga setempat itu tidak bisa terselamatkan.
Selain menghanguskan seluruh pabrik dan daun cengkih yang akan diolah, satu unit motor juga ikut terbakar.
Tohir, warga Sangkanerang mengatakan, kebakaran pabrik pengolahan daun cengkih ini sangat mengagetkan warga.
Karena kejadiannya mendadak di saat warga akan melaksanakan Shalat Subuh.
Menurut Tohir, api kemungkinan berasal dari tungku pembakaran daun cengkih yang kondisinya masih menyala.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: