Catlovers Harus Tahu, Ini 13 Hal yang Tidak Disukai Kucing, Jangan Salah Loh

Catlovers Harus Tahu, Ini 13 Hal yang Tidak Disukai Kucing, Jangan Salah Loh

Hal yang tidak disukai kucing dan perlu diketahui catlovers.-Istimewa-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Catlovers tentu harus tahu hal yang tidak disukai kucing. Hewan peliharaan menggemaskan ini, tentu memiliki kebiasaan dan karakter tersendiri.

Kucing liar atau felis silvestris sebenarnya adalah hewan domestik yang biasa hidup di sekitar lingkungan rumah, sehingga sangat mudah untuk dijinakan.

Namun meski sudah menjadi hewan peliharaan kucing juga memiliki hal yang tidak disukai. Tentu bila sering terjadi dapat berpengaruh pada kesehariannya baik dari sisi kesehatan maupun perilaku.

Karena itu, pemilik kucing harus mengetahui hal-hal yang tidak disukali oleh hewan dengan genus felidae ini.

BACA JUGA:Kucing Hutan Jawa, Hewan Lucu yang Ternyata Sangat Dilindungi

Berikut beberapa hal yang ternyata tidak disukai oleh kucing dikutip dari berbagai sumber:

1. Suara Keras

Kembang api, petir dan suara pengerjaan bangunan bisa membingungkan dan menakutkan bagi hewan peliharaan. Solusi terbaik adalah mengalihkan perhatiannya. 

2. Bau

Ketika kita menyemprotkan parfum di tubuh, kucing akan menjauh sebab kucing tidak menyukai bau yang menyengat. Kondisi ini dikarenakan kucing memiliki indera penciuman yang sangat tajam.

Oleh karena itu tidak hanya parfum, aroma dari tanaman lavender, cuka hingga bawang relatif sangat tidak disukai.

BACA JUGA:5 Mitos Kucing Mati di Hari Kamis, Mahluk Jahat hingga Hilangnya Rezeki

3. Pakaian

Beberapa kucing tentu tidak akan menyukai menggunakan pakaian, kecuali mereka telah dilatih untuk terbiasa memakai kain menempel di tubuh mereka yang berbulu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: