Mengenal Tanaman Hias Sirih Gading, Awas Bisa Merambat di Dinding

Mengenal Tanaman Hias Sirih Gading, Awas Bisa Merambat di Dinding

Mengenal tanaman hias sirih gading yang bisa merambat di dinding. -Istimewa-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COMSirih Gading adalah tanaman hias yang dikenal dengan daya adaptasinya yang tinggi dan kemampuannya untuk merambat di dinding.

Tanaman sirih gading memiliki ciri daun yang berwarna hijau dengan corak putih kekuningan, dan sering digunakan untuk menghias ruangan atau pekarangan. 

Sirih gading, selain berfungsi sebagai tanaman merambat untuk hiasan di halaman pekarangan rumah, dapat juga difungsikan sebagai tanaman pot gantung karena memiliki batang yang ramping dan penuh daun.

Apabila ditanam di tanah datar, batangnya cenderung tumbuh besar ke arah atas, dan demikian juga dengan daunnya.

BACA JUGA:Kampung Mati di Kabupaten Kuningan, 1 Dusun Hanya Dihuni 2 KK, Dikelilingi 79 Rumah Kosong

Daun sirih gading berbentuk hati dengan tekstur halus yang mengkilap, dan tanaman ini termasuk dalam keluarga Araceae.

Selain dikenal sebagai sirih gading, tanaman ini juga dikenal dengan sebutan golden pothos, devil’s vine, atau devil’s ivy.

Kemampuannya untuk tumbuh merambat tetap terjaga baik di tanah maupun di air, dan biasanya ditemui di dalam ruangan. Tanaman sirih gading dapat mencapai panjang 60 hingga 77 cm dalam satu bulan.

Meskipun di alam liar tumbuh merambat di batang pohon dengan daun yang besar, sirih gading juga dapat bertahan hidup di dalam ruangan dengan media air.

BACA JUGA:Rekreasi dan Terapi di Destinasi Wisata Ciwidey, Terdapat 3 Pemandian Air Panas Dengan Nuansa Alam

Di daerah beriklim panas, tanaman ini populer sebagai tanaman hias dalam ruangan dengan variasi daun berwarna putih, kuning, atau hijau muda. 

Kadang-kadang, sirih gading digunakan dalam akuarium, ditempatkan di atasnya untuk tumbuh akar di dalam air, membantu menyerap nitrat dan menggunakan zat tersebut untuk pertumbuhannya.

Sirih gading memiliki kemampuan adaptasi yang baik, mampu bertahan di lingkungan sejuk, seperti ruangan ber-AC, serta di ruangan yang minim atau sangat terang sinar matahari. 

Tanaman ini juga terkenal sebagai pembersih udara, yaitu dapat membersihkan udara dari polutan, dan dapat menghilangkan racun-racun seperti yang terdapat pada karpet, cat, plastik, dan isolasi dari udara sekitarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: