TENANG! 36 Jam Bakal Baik-baik Saja, Ini 6 Penyebab Kucing Tidak Mau Makan
Penyebab kucing tidak mau makan, kenali 6 hal ini. -Istimewa-radarkuningan.com
RADARKUNINGAN.COM Normal bagi kucing untuk sesekali melewatkan waktu makan. Terlebih, anabul diketahui cukup mudah merasa bosan terhadap makanan yang dimakan.
Oleh karena itu, kucing yang tidak mau makan bukan selalu menandakan adanya kondisi kesehatan atau penyakit tertentu. Hewan peliharaan ini biasanya akan baik-baik saja jika tidak makan selama 24—36 jam.
Penyebab paling umum kucing tidak mau makan adalah masalah kesehatan. Anabul yang tidak mau makan bisa menjadi tanda sakit yang dialami.
Berikut adalah beberapa penyebab kucing tidak mau makan.
BACA JUGA:6 Penyakit Kucing yang Mematikan, Ternyata Bisa Kena Diabetes Juga, Waspada!
1. Masalah pencernaan
Kucing mungkin mengalami masalah pencernaan yang membuatnya merasa tidak nyaman atau mual, sehingga tidak mau makan.
Masalah pencernaan tersebut dapat berupa gangguan menelan, pola makan yang tidak sehat, dan radang usus besar.
Penyakit ini juga bisa menjadi parah, seperti tumor, penyakit radang usus, dan penyumbatan saluran cerna.
2. Demam
Saat suhu tubuh meningkat akibat demam, kucing mungkin juga akan kehilangan nafsu makannya, sehingga tidak mau makan.
BACA JUGA:Heboh Misil Lintasi Udara Taiwan, Presiden Keluarkan Peringatan Dini, Warga Diminta Waspada
Kucing sulit makan saat demam juga bisa disertai gejala lain, seperti kelelahan, bersembunyi dari lingkungan di sekitarnya, menggigil, dan bernapas lebih cepat dari biasanya.
3. Perubahan lingkungan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: