Gunung Puncak Manik, Dijuluki Tangkuban Perahunya Kuningan, Bentuknya Mirip Perahu Terbalik

Gunung Puncak Manik, Dijuluki Tangkuban Perahunya Kuningan, Bentuknya Mirip Perahu Terbalik

Gunung Puncak Manik di Kabupaten Kuningan yang dijuluki Tangkuban Perahu.-Lebakherang TV - Tangkapan layar-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Di Kabupaten Kuningan ada gunung yang bentuknya mirip perahu terbalik. Namanya gunung Puncak Manik. gunung ini pun dijuluki sebagai Tangkuban Perahu Kuningan.

Gunung yang sangat bersejarah ini berada di Desa Cimulya, Kecamatan Cimahi. Lokasi ini memang berada jauh di pedalaman Kabupaten Kuningan.

Walaupun konon gunung ini dianggap masyarakat setempat memiliki banyak cerita sejarah, namun sulit sekali untuk membuktikannya.

Salah satu kesulitan cerita Gunung Puncak Manik adalah tak ada tahun peristiwanya. Karena itu segudang riwayat di gunung ini lebih cocok disebut legenda.

BACA JUGA:Hasil Sementara Real Count KPU: Anies 24,55, Prabowo 55,97 Persen, Ganjar 19,48 Persen

Namun demikian, menelisik gunung ini sungguh sangat menarik. Terutama dalam upaya melestarikan budaya sunda. Juga sebagai titik tolak asal usul leluhur masyarakat Desa Cimulya.

Gunung Puncak Manik dalam babad Cirebon dikenal dengan nama Gunung Cupu Manik. Namun dalam cerita rakyat mengalami perubahan nama.

Konon, dahulunya Gunung Puncak Manik dijuluki Gunung Tangkuban Perahu. Hal ini karena bentuknya mirip perahu terbalik jika dilihat dari kejauhan.

Legendanya pun mirip Sangkuriang dan Dewi Dayang Sumbi yang ada dalam cerita Tangkuban Prahu di Kabupaten Bandung Barat.

BACA JUGA:16 Fakta Kopi yang Perlu Diketahui, Dulu jadi Pengganti Anggur, Pernah Sempat Gagal Ditanam di Indonesia

Kemudian gunung ini juga disebut Gunung Tengger. Artinya, gunung yang oleh orang Sunda dijadikan mitos perjalanan alam.

Raden Kiansantang dalam kisah Kiansantang mencari orang yang dapat mengalahkan dirinya, gunung ini  diganti nama menjadi Gunung Cupu Manik.

Artinya wadah mahkota yang indah. Cupu berarti wadah. Manik memiliki arti manik-manik atau mahkota yang indah.

Seperti diketahui, Raden Kiansantang adalah salah satu putera Prabu Siliwangi dari pernikahannya dengan Nyi Subang Larang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: