Mau Mudik ke Kuningan? Cek Jadwal Ganjil Genap Tol Jakarta Cikampek Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024, Catat T

Mau Mudik ke Kuningan? Cek Jadwal Ganjil Genap Tol Jakarta Cikampek Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024, Catat T

Jadwal ganjil genap arus mudik dan balik Lebaran 2024 di Tol Jakarta Cikampek.-Polda Metro Jaya-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Menjelang Idul Fitri tahun ini, Korlantas Polri mengumumkan pemberlakuan sistem ganjil-genap di ruas Jalan Tol Jakarta - Cikampek.

Masyarakat yang hendak mudik ke Kabupaten Kuningan dari wilayah Jabodetabek atau daerah lain yang melintasi Jalan Tol Jakarta Cikampek, tentu harus memperhatikan sistem ganjil genap ini.

Meski tidak akan ada sanksi putar balik, tetapi kendaraan yang kedapatan melanggar aturan ganjil genap bakal mendapatkan sanksi tilang elektronik ETLE.  

Langkah ini diambil oleh Polda Metro Jaya sebagai upaya rekayasa lalu lintas dan mengurangi kemacetan selama periode mudik Lebaran 2024.

BACA JUGA:Begini Kondisi Ruas Jalan Cidahu-Luragung, Warga Minta Sekda Kuningan Turun Tangan

Jadwal Jam penerapan sistem ganjil genap Tol Jakarta Cikampek (arus mudik) Lebaran 2024:

  • Tanggal 5-7 April 2024: Sistem ganjil-genap diberlakukan dari pukul 14.00 WIB hingga 24.00 WIB.
  • Tanggal 8 April 2024: Sistem ganjil-genap akan berlaku dari pagi hari pukul 08.00 WIB hingga 24.00 WIB.
  • Tanggal 9 April 2024: Seperti tanggal 8 April, sistem ganjil-genap aktif mulai pukul 08.00 WIB dan berakhir pada pukul 24.00 WIB.

Jadwal Lengkap dan Jam penerapan sistem ganjil genap Tol Jakarta Cikampek (arus balik) Lebaran 2024:

  • Tanggal 12 April 2024: Sistem ganjil-genap mulai diterapkan kembali untuk arus balik dari pukul 14.00 WIB sampai dengan 24.00 WIB, dari KM 414 kembali ke KM 0.
  • Tanggal 13 April 2024: Pada hari ini, sistem ganjil-genap untuk arus balik diberlakukan sejak pagi hari pukul 08.00 WIB hingga 24.00 WIB.
  • Tanggal 14-16 April 2024: Selama tiga hari ini, sistem ganjil-genap berlangsung dari pukul 14.00 WIB hingga 24.00 WIB.

BACA JUGA:Jadwal Contra Flow dan One Way Arus Mudik 2024, Ada Sistem Ganjil Genap di Tol Jakarta Cikampek

Tujuan diberlakukannya sistem ganjil genap adalah untuk menjamin keberlangsungan lalu lintas yang lancar selama periode mudik.

Informasi tentang kebijakan ganjil genap pada ruas tol Jakarta-Cikampek juga telah diumumkan melalui akun Instagram resmi @tmcpoldametro.

Diharapkan dengan adanya informasi ini, para pemudik dapat melakukan perencanaan perjalanan dengan lebih baik. 

Mohon untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas dan berencana perjalanan Anda dengan baik untuk menghindari kendala selama di perjalanan.

BACA JUGA:10 Ras Kucing Paling Bersahabat di Dunia; Adakah Punyamu?

Polda Metro Jaya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk memperhatikan jadwal ganjil-genap ini dan merencanakan perjalanan mudik serta balik mereka dengan baik. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: