Ular Cicak: Bahaya yang Mengintai di Sekitar Pemukiman Warga, Sering Ditemukan di Tempat Ini

Ular Cicak: Bahaya yang Mengintai di Sekitar Pemukiman Warga, Sering Ditemukan di Tempat Ini

Bahaya ular cicak yang sering kedapatan berada di loteng atau atap rumah.-Oke Tv - Tangkapan layar-radarkuningan.com

BACA JUGA:Sedang di Perjalanan Mudik? Warung Sate Tegal Bisa Jadi Pilihan Kulineran di Tengah Perjalanan

Seperti yang diketahui, ular cicak ini biasa ditemukan juga di pemukiman, khususnya di genteng rumah karena merupakan hewan semi-arborial.

Hewan semi-arborial sendiri merupakan jenis hewan yang memiliki kebiasaan memanjat dan merangkak di berbagai permukaan.

Memiliki diameter tubuh yang kecil, yaitu hanya sekitar 2 cm dengan panjang sekitar 40 cm hingga 80 cm memungkinkan ular ini menyusup ke lubang yang kecil.

Untuk karakteristik ular ini sendiri memiliki kepala menonjol tegas dengan bentuk hampir seperti segitiga dan moncong depannya lancip.

BACA JUGA:Bingung Cari Rest Area di Tol Cisumdawu? Keluar Cimalaka, Ini Rumah Makan yang Bisa Jadi Alternatif saat Mudik

Ular Cicak lebih cenderung hidup pada malam hari (nokturnal), sedangkan untuk siang hari, ular ini sering bersembunyi di bawah reruntuhan tanah dan pecahan kulit kayu.

Bahayanya Ular Cicak

Ular cicak memiliki gigi yang membesar di bagian depan rahang atas yang memungkinkan digunakan untuk menangkap mangsanya.

Meskipun termasuk kedalam ular yang tidak agresif dan tidak terlalu berbahaya kepada manusia, sangat memungkinkan ular ini untuk bisa menyerang manusia.

BACA JUGA:Peneliti Yakin Harimau Jawa Masih Ada di Pulau Jawa: Mungkin Selama Ini Kita Salah

Ular ini bisa menyuntikan racun yang ada pada gigi taring belakang yang bisa menyebabkan rasa sakit yang luar biasa.

Meskipun begitu, menurut para peneliti, ular cicak ini tidak memiliki bisa yang membahayakan seperti kobra dan ular lainnya.

Keberadaan ular ini yang dekat dengan pemukiman manusia mengharuskan kita untuk tetap waspada terhadap kemunculan ular ini di rumah. 

Itulah tadi beberapa informasi yang bisa kami berikan tentang keberadaan ular cicak yang bisa berbahaya bagi manusia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: