Berapa Lama Kucing Bisa Hidup? Ternyata Ini 5 Faktor yang Mempengaruhi Umur Kucing, Apa Saja?

5 Faktor Yang Mempengaruhi Umur Kucing-Pixabay-Radarkuningan.com
RADARKUNINGAN.COM - Tidak sama dengan manusia, umur kucing memang cukup sulit ditebak.
Kucing memiliki rentang umur yang berbeda dengan manusia. Bahkan kucing menua lebih cepat dari manusia.
Sehingga banyak pemilik kucing yang bertanya-tanya, berapa usia maksimal kucing? Atau kucing bisa hidup berapa lama?
Secara umum, kucing kucing domestik yang sehat bisa hidup antara 13 hingga 20 tahun. Namun, ada beberapa kucing yang bisa mencapai usia 20 tahun atau lebih.
Hal ini karena umur kucing juga dipengaruhi oleh beberapa faktor. Faktor yang mempengaruhi umur kucing ini, sangat penting terhadap harapan hidup kucing. Sebab setiap makhluk hidup memiliki batas hidup, begitu pun hal nya dengan kucing.
Pada dasarnya, panjang umur kucing memang tidak bisa dijadikan patokan. Namun sebagian pemiliknya, kamu bisa mengupayakan agar umur kucing panjang.
Berikut ini beberapa faktor yang mempengaruhi umur kucing, diantaranya:
1. Genetika
Salah satu faktor yang mempengaruhi umur kucing adalah genetika. Sama halnya dengan manusia, genetika berperan dalam menentukan usia kucing.
Beberapa kucing memiliki keturunan yang cenderung lebih lama.
2. Lingkungan
Faktor lain yang mempengaruhi umur kucing adalah lingkungan. Umur kucing di luar ruangan hanya hingga lima tahun, lebih pendek dibandingkan kucing di dalam ruangan. Biasanya kucing di dalam ruangan rata-rata 10-15 tahun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: