Ini Kelebihan Talaga Remis Kuningan, Airnya Tampak Sebening Kaca, Bersumber dari 8 Mata Air Gunung Ciremai

Ini Kelebihan Talaga Remis Kuningan, Airnya Tampak Sebening Kaca, Bersumber dari 8 Mata Air Gunung Ciremai

Talaga Remis memiliki pemandangan sebening kaca di Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan.-Talaga Remis - Ist-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Ada sebuah telaga yang sangat indah di Kabupaten Kuningan. Namanya Talaga Remis. Danau kecil ini terkenal dengan airnya yang jernih, sebening kaca.

Air bening di danau kecil yang sekarang sudah menjadi objek wisata populer ini, bersumber dari 8 mata air yang ada di lereng Gunung Ciremai.

Objek Wisata Talaga Remis berada di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan. Walau di Kuningan, namun tempat ini justru lebih dekat ke Cirebon dan Majalengka.

Bahkan objek wisata tersebut berbatasan langsung dengan Desa Cikahalan yang masuk wilayah Kabupaten Cirebon. Juga dekat dengan tapal batas Kecamatan Sindawangi, Majalengka.

BACA JUGA:One Way di Tol Cipali Masih Berlaku, Akses ke Bandara Kertajati Keluar di GT Cisumdawu Jaya

Justru dari pusat Kota Kuningan relatif lebih jauh. Jaraknya sekitar 37 km, dengan kontur jalan yang menajak menurun khas pegunungan.

Lokasi Objek Wisata Talaga Remis memang sangat ideal. Selain berada di tapal batas 3 kabupaten, juga banyak objek wisata di sekitarnya.

Seperti Telaga Biru Cicerem dan Side Land. Keduanya berada di Desa Kaduela. Kemudian ada objek wisata Bukit 1000 Bintang dan Kebun Raya Kuningan. Keduanya berada di desa tetangga, Padabeunghar.

Di objek wisata danau kecil ini juga komplit. Memadukan antara hutan pegunungan dan air telaga yang jernih. Bahkan ada yang menjuluki jernihnya sebening kaca.

BACA JUGA:Tol Cisumdawu - BIJB Kertajati Terdampak One Way Tol Cipali, Ini Akses yang Bisa Digunakan untuk Arah Cirebon

Bukan hanya itu. Suhu udaranya pun sangat sejuk khas pegunungan. Tidak terlalu dingin, cocok untuk dijadikan tujuan wisata.

Banyak fasilitas yang ada di objek wisata air di tengah hutan ini. Ada perahu motor, sepeda air, saung, pondok kerja, tempat parkir, mushola, toilet, dan beberapa tempat yang menjajakan makanan.

Bila disimak dari arti Talaga Remis, berasal dari di kata bahasa Sunda. Kata Talaga berasal dari Telaga. Atau biasa disebut danau kecil.

Sementara kata Remis, diambil dari nama sejenis kerang yang berwarna kuning. Kerang itu biasanya disebut remis yang hidup di sekitar telaga tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: