DRAMATIS! Indonesia U-23 Kalahkan Korea Selatan U-23 Lewat Adu Penalti, Lolos Semifinal

DRAMATIS! Indonesia U-23 Kalahkan Korea Selatan U-23 Lewat Adu Penalti, Lolos Semifinal

Timnas Indonesia U-23 mencetak sejarah lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan U-23 di babak adu penalti.-PSSI-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Tim Nasional Indonesia U-23 berhasil mencetak sejarah untuk pertama kalinya lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 usai adu penalti melawan Korea Selatan U-23.

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 berlangsung dramatis dan penuh drama sejak wasit meniupkan peluit babak pertama dimulai.

Kedua tim bahkan saling bertukar serangan dan membalas gol. Meski dari sisi statistik anak asuh Shin Tae-yong unggul.

Dari segi penguasaan bola, Timnas Indonesia U-23 unggul dengan 53 persen berbanding 47 persen milik Korea Selatan U-23.

BACA JUGA:Sejarah Tercipta! Indonesia Lolos ke 4 Besar Piala Asia U-23 Usai Unggul Adu Penalti

Kemudian dari sisi tembakan juga unggul dengan 21 berbanding 8. Begitu juga tembakan ke arah gawang dengan 5 on target berbanding 2.

Sayangnya, rentetan peluang emas tersebut gagal dimanfaatkan. Sehinga skor berakhir dengan 2-2 sampai selesai babak perpanjangan waktu.

Di laga ini, Indonesia unggul lebih dulu lewat sepakan dari luar kotak penalti dari Rafael Struick di menit 15 yang kemudian disamakan lewat gol bunuh diri Komang Teguh di menit 45.

Struick kembali membawa Garuda Muda unggul di menit 45+3 setelah memanfaatkan bola pantul di kotak penalti.

BACA JUGA:Kucing Sangat Benci 3 Tanaman Ini! Bisa Digunakan Dalam Mengusir Kucing Liar Nakal Akibat Berak Sembarangan

Memasuki pertengahan babak kedua, drama sempat terjadi saat Y Lee melanggar keras Justin Hubner di menit 70 yang berbuah kartu merah setelah wasit mengecek video assistant referee (VAR).

Sayangnya, meski unggul jumlah pemain, tetapi Timnas Indonesia U-23 gagal memanfaatkan peluang.

Justru Korea Selatan berhasil mencetak gol penyama kedudukan lewat SB Jeong di menit 84.

Itu merupakan gol terakhir di pertandingan yang kemudian berlanjut menjadi adu penalti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: