Menjelang Lebaran Haji, Pedagang Kambing di Pasar Hewan Ancaran Mulai Menerima Pesanan dari Jabodetabek
Pasar hewan Ancaran, Kabupaten Kuningan mulai ramai dengan penjualan hewan kurban, khususnya kambing.-Andre Mahardika-radarkuningan.com
Sementara itu, sesepuh Pasar Hewan Ancaran, Ahyono menjelaskan, pasar tersebut hanya buka setiap Senin dan Kamis.
Harga para pedagang bervariatif. Mulai dari Rp 2,5 juta sampai Rp 8 juta, tergantung jenis dan kualitas kambing terpilih.
"Kebanyakan kambing lokal peliharaan mereka itu. Ada yang Rp 2,5 juta, ada juga yang sampai Rp6 juta. Yang harganya lebih juga ada," jelasnya.
Kebanyakan, kambing kambing yang disediakan harus masuk ke kategori usia hewan kurban. Yaitu telah ganti gigi dengan minimal berat 18 Kilogram per ekor.
BACA JUGA:Baunya Ditakuti Oleh Kecoak, Ini Dia 6 Bau Wangi Yang Tidak Disukai Oleh Kecoak, Ampuh Usir Kecoak!
Masih kata Ahyono, mendekati lebaran kurban, harga jual kambing cenderung naik dibanding harga sekarang.
Oleh karena itu, tidak heran kalau banyak masyarakat yang sudah berniat untuk melaksanakan ibadah kurban saat Idul Adha nanti, sudah mulai membeli dari jauh-jauh hari.
Biasanya hewan kurban yang sudah dibeli, dititipkan terlebih dahulu kepada penjual sampai tiba waktu pengiriman.
Mayoritas masyarakat saat ini, lebih memilih membeli kambing sebagai hewan kurban daripada sapi.
BACA JUGA:Ini 5 Ras Kucing yang Cocok Untuk Lansia, No. 1 Terkenal Setia dan Penyayang!
Sebab, harga untuk membeli seekor kambing jauh lebih terjangkau daripada sapi.
Kemudian banyak masyarakat yang baru pertama kali menjalankan ibadah kurban, dan memulai dari 1 ekor kambing.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: