Bikin Timnas Indonesia Ngiler, Maarten Paes Gemilang, 8 Penyelamatan di Laga FC Dallas cs St Louis

Bikin Timnas Indonesia Ngiler, Maarten Paes Gemilang, 8 Penyelamatan di Laga FC Dallas cs St Louis

Maarten Paes tampil gemilang saat membela FC Dallas.-Maarten Paes - tangkapan layar Instagram-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Performa Maarten Paes bersama FC Dallas tentu bakal bikin Timnas Indonesia makin ngiler untuk diperkuat kiper jangkung tersebut.

Di pertandingan FC Dallas vs St Louis City, Maarten Paes membuat 8 penyelamatan yang membantu tim untuk clean sheet.

Dengan ketangguhan penjaga gawang bertinggi 192 centimeter itu, FC Dallas mebukukan kemenangan dengan skor 2-0.

Pertandingan dihelat di Stadion FC Dallas di mana Paes bermain 90 menit. Adapun gol dicetak oleh Jesus Ferreira di menit 28 dan Nkosi Tafari di menit 81.

BACA JUGA:Bojan Hodak Mencetak Sejarah Sebagai Pelatih Asing Pertama yang Mengantarkan Persib Juara

Di pertandingan ini, gawang FC Dallas memang seringkali mendapatkan ancaman.

Namun kesigapan penjaga gawang yang baru saja menjalani naturalisasi dan menunggu pindah federasi ke PSSI, mementahkan serangan lawan.

Total St Louis City melepaskan 21 tembakan, kemudian 8 tembakan ke arah gawang yang seluruhkan dimentahkan Maarten Paes.

Sementara FC Dallas bermain efektif dengan 10 tembakan dan 4 tembakan ke arah gawang. Penguasaan bola tim tuan rumah juga hanya 42 persen saja.

BACA JUGA:Manchester United Incar Striker Brentford untuk Mempertajam Lini Depan, Mampukah Setan Merah Memboyongnya?

Dengan kemenangan ini, FC Dallas ada di peringkat 12 klasemen MLS dari 17 pertandingan yang sudah dijalani.

Performa menjanjikan Maarten Paes di bawah mistar gawang tentu saja diharapkan dapat membantu Timnas Indonesia melalui Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Sebenarnya, penjaga gawang 26 tahun tersebut sudah berpindah kewarganegaraan dari Belanda ke Indonesia pada 19, April 2024.

Proses naturalisasi ini, diharapkan dapat memuluskan jalan Paes untuk membela Skuad Garuda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: