Teddy Tjahjono Mundur Jadi Bos Persib Bandung, Bakal Segera Gabung Dewa United?

Teddy Tjahjono Mundur Jadi Bos Persib Bandung, Bakal Segera Gabung Dewa United?

Teddy Tjahjono mengundurkan diri sebagai Sporting Director Persib Bandung-Foto: Ist/@teddytjahjono-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Direktur Olahraga PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono dikabarkan sudah membatalkan diri dari jabatannya.

Sosok penting yang turut mengantarkan Persib Bandung meraih gelar juara musim lalu tampak sudah tidak lagi menjadi bagian dari tim berjuluk Maung Bandung tersebut.

Isu ini muncul setelah skuad asuhan Bojan Hodak sukses meraih gelar juara Liga 1 2023/2024. Ketika itu bos Persib Bandung tersebut sempat memberikan sinyal bahwa ia tidak akan lagi berada dalam manajemen Persib untuk musim depan.

Melalui media sosial pribadinya @teddy.tjahjono, bos Persib Bandung itu sempat membagikan momen dirinya saat mengangkat trofi Liga 1 yang berhasil diraih Maung Bandung.

BACA JUGA: Persib Bandung Umumkan Perpisahan 'Hatur Nuhun' dengan Kiper Asal Garut Fitrul Dwi Rustapa

BACA JUGA: Fans Persija Jakarta Was-was Rio Fahmi Diminati Persib Bandung, Minta Manajemen Segera Lakukan Ini!

Dalam kesempatan itu, Teddy Tjahjono juga sempat memberikan sinyal kuat bahwa momen perayaan gelar juara itu merupakan persembahan terakhirnya di Persib Bandung.

"Persembahan terakhir, hatur nuhun," tulis Teddy Tjahjono pada postingan Instagram miliknya, seperti dikutip radarkuningan.com pada Selasa 25 Juni 2024.

Kini, nampaknya pria yang kerap rajin memberikan kode atau sinyal saat bursa transfer Persib Bandung itu diketahui sudah tidak lagi menjabat sebagai direktur Persib Bandung.

Posisinya di jajaran manajemen Persib terlihat sudah digantikan dengan sosok lain.

BACA JUGA: Dirumorkan Susul Rezaldi Hehanusa, Begini Peluang Transfer Rio Fahmi ke Persib Bandung

BACA JUGA: Jumpa Persib Bandung di Laga Perdana Liga 1 2024/2025, PSBS Biak Ngaku Tak Gentar

Hal itu bisa dilihat dari unggahan terbaru laman resmi Persib Bandung yang menyebutkan adanya pengganti atau direktur olahraga interim, jabatan selama ini Teddy Tjahjono di PT PBB.

Misalnya saja, dalam unggahan terbaru laman resmi Persib terkait perpisahan mereka dengan kiper asal Garut Fitrul Dwi Rustapa, tampak tidak ada nama Teddy Tjahjono dalam pengumuman tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: