Aquascape Alami Terbesar di Jawa Barat, Inilah 3 Wisata Danau di Kuningan, Cocok untuk Liburan!
Wisata Danau di Kuningan-Tangkapan layar instagram (@telagabiruciceremofficial)-radarkuningan.com
RADARKUNINGAN.COM – Berwisata ke Kabupaten Kuningan bisa mengunjungi danau yang tentunya cocok dijadikan tempat liburan bersama teman.
Kuningan, sebuah kota yang dijuluki kota kuda ini banyak memiliki wisata alam. Dari mulai gunung, bukit, hingga wisata air.
Dari banyaknya pilihan tempat wisata, danau yang merupakan wisata air menjadi pilihan yang tepat untuk dijadikan tempat berlibur, apalagi jika berlibur bersama teman-teman.
Nah, berikut adalah daftar tempat wisata danau yang ada di Kuningan. Cocok menjadi tempat berlibur bersama teman-teman.
Menariknya, terdapat danau yang bisa digunakan untuk snorkeling atau free dive karena kedalaman yang cukup.
Kemudian tingkat kejernihan air hingga pemandangan di dalam air yang menarik. Sehingga mendapatkan julukan aquascape alami dan terbesar di Jawa Barat.
1. Telaga Biru
Seperti namanya, Telaga Biru, merupakan sebuah danau yang airnya berwarna biru dan tentunya jernih. Dengan biru dan jernihnya air, maka ribuan ikan pun dapat hidup di dalam danau ini.
BACA JUGA:6 Desa Tertinggi di Majalengka Jawa Barat, Punya Panorama Alam Memukau, No. 2 Mirip di Sherpa Nepal!
Pengunjung yang datang ke sini bukan hanya menikmati indahnya danau yang berwarna biru saja.
Tetapi bisa juga untuk berenang bersama ikan-ikan, mengapung di tengah danau dengan pool float, menaiki ayunan yang ada di sisi danau, atau hanya sekadar menikmati segarnya udara kaki Gunung Ciremai dengan duduk-duduk di bebatuan di pinggir danau.
Dengan mengunjungi danau ini akan terasa tenang karena udara di sekitar danau masih asri dengan pohon-pohon rindangnya yang semakin membuat teduh.
Untuk Lokasi Telaga Biru ini ada di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: