Oh Ternyata! Ini Alasan Maarten Paes Belum Muncul di Daftar Sidang CAS, 'Masih ada Waktu'

Oh Ternyata! Ini Alasan Maarten Paes Belum Muncul di Daftar Sidang CAS, 'Masih ada Waktu'

Oh Ternyata! Ini Alasan Maarten Paes Belum Muncul di Daftar Sidang CAS, 'Masih ada Waktu'-photo by palembang express-radarkuningan.com

BACA JUGA:Ironi Maarten Paes, Sidang CAS Belum Terdaftar, Batal Direkrut Empoli, Bagaimana Kualifikasi Piala Dunia?

Ini bisa jadi menjadi jawaban dan alasan utama mengapa nama Paes masih belum juga muncul di List of Hearing Court of Arbitration for Sports(CAS).

Dikutip dari kanal Youtube-nya, Arya Sinulingga menjelaskan bahwa untuk saat ini, Paes sedang diusahakan terlebih dahulu dalam beberapa proses tertentu sebelum akhirnya mencapai batas waktu untuk mengadu.

"Selama proses mengadu itu masih ada waktu, kita masih ada usaha lagi sebelum batas mengadunya habis, mana tau kita tidak perlu kesini(mengadu)," jelas Exco PSSI tersebut.

Hal ini juga semakin diyakinkan, karena Pak Arya Sinulingga juga menjelaskan bahwa PSSI dengan tim Legal miliki Erick Thohir sudah memikirkan semua celah hukum terkait kasus Paes ini.

BACA JUGA:Sisa 4 Sidang CAS di Bulan Juli, Bagaimana Maarten Paes? Kualifikasi Piala Dunia Indonesia Krisis Pertahanan

Meskipun metodenya tidak dibocorkan, namun dari pernyataan ini kita dapat mengetahui bahwa PSSI kemungkinan sedang mengusahakan metode lain sebelum mengadu ke pengadilan CAS.

Karena mungkin saja, batas periode untuk mengadu ke CAS masih tersedia cukup banyak, sehingga tim PSSI masih bisa memanfaatkan celah hukum lain untuk mengusahakan Paes berlaga nanti.

"Kita juga ada tim legal, jadi semua kemungkinan sudah dibahas dan dipertimbangkan secara hukum dan regulasi yang ada di Olahraga, khususnya di FIFA," ungkapnya.

"(Jadi)Semua celah hukumnya sudah dipertimbangkan, tapi kan kami(PSSI) tidak bisa sampaikan langkahnya bagaimana saja, namanya juga berjuang secara hukum," jelas Pak Arya.

BACA JUGA:10 Pemain Lokal Termahal Liga 1 2024/2025, Marc Klok di Puncak, Rizky Ridho Melejit

Oleh karena itu, saat ini kita hanya perlu percaya dan mendukung PSSI agar mereka bisa menyelesaikan kasus Maarten Paes secepatnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: