Imbang Lawan Arema, Gelandang Dewa United Alexis Messidoro Bertekad Ingin Hancurkan Persib Bandung

Imbang Lawan Arema, Gelandang Dewa United Alexis Messidoro Bertekad Ingin Hancurkan Persib Bandung

Alexis Messidoro Bertekad Ingin Hancurkan Persib Bandung Jelang Pekan ke-2 BRI Liga 1 2024/2025-Foto: Ist/@dewaunitedfc-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Setelah menerima hasil imbang pada laga perdana kontra Arema FC, gelandang serang Dewa United, Alexis Messidoro bertekad hancurkan Persib Bandung.

Sebagai informasi, Dewa United akan menjamu Persib Bandung pada pekan ke-2 BRI Liga 1 2024/2025.

Laga Dewa United vs Persib Bandung tersebut rencananya akan digelar di Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali pada Senin 19 Agustus 2024.

Meski gagal meraih poin penuh di laga pekan pertama, mantan pemain Persis Solo itu menyebut hasil tersebut tetap patut disyukuri.

BACA JUGA:Siap Acak-Acak Arab Saudi, Shin Tae-yong Bawa Penyerang Brutal untuk Main di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia

BACA JUGA:Timnas Thailand Serius, Vietnam 'Panas', Erick Thohir Sebut Piala AFF Hanya untuk Trial Timnas Indonesia U-23

Tak mau berlarut-larut, Alexis Messidoro memilih untuk kembali bekerja keras agar bisa meraih kemenangan di laga selanjutnya ketika melawan Persib Bandung.

"Memang kami berharap bisa mendapat tiga poin, namun hasil imbang ini harus diterima. Tentunya kami harus berusaha lagi agar di pertandingan selanjutnya bisa meraih kemenangan," ujar Messidoro seperti dikutip radarkuningan.com dari laman resmi PT LIB pada Selasa 13 Agustus 2024.

Di pekan kedua nanti, Dewa United akan memainkan pertandingan kandang melawan juara bertahan Persib Bandung.

Alexis Messidoro berharap ia dan rekan-rekannya di Dewa United dapat meraih poin penuh sekaligus menghancurkan sang juara bertahan nanti.

BACA JUGA:4 Produk Harus Anda Gunakan Ketika Jerawatan! Ini Dia Skincare Diformulasi Khusus Kulit Sensitif

BACA JUGA:Tanpa Welber Jardim Dan Jens Raven, Ini Line-Up Baru Timnas Indonesia U-19 Untuk AFC Asian Cup 2025!

"Harapan kami target 3 poin itu akan kami dapatkan nanti saat kita bermain di kandang kami,” ungkapnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: