Ketahui, Kenapa Kucing Berguling-guling di Dekat Kita? Ini Artinya Simak Penjelasannya

Ketahui, Kenapa Kucing Berguling-guling di Dekat Kita? Ini Artinya Simak Penjelasannya

Jika mendapati kucing bertingkah demikian, jangan diabaikan, ya. Coba berikan sedikit atensi untuk 'membayar' tingkah lucunya.--Kathy - Tangkapan Layar

RADARKUNINGAN.COM - Saat mendekati kucing, siap-siap saja dengan berbagai karakter berbeda dari mereka, ya.

Entah anabul peliharaan ataupun kucing liar di jalanan, tidak semua mudah didekati.

Sebaliknya, ada juga yang bisa langsung berguling-guling manja bahkan tanpa pendekatan terlebih dahulu.

Kalau mereka tidak mau mendekat, besar kemungkinan mereka memang tidak nyaman.

BACA JUGA:Sawah Retak Kekeringan, Petani Desa Singkup Kuningan Panen Paksa, Kerugian Bisa Tambah Besar

Yang bikin bertanya-tanya justru kenapa kucing berguling-guling di dekat kita? Apakah mereka memang semudah itu menyukai manusia? Kenapa kucing berguling-guling di dekat kita?

Ada kalanya anabul benar-benar bertingkah clingy bahkan saat belum kenal.

Minta dielus, tiba-tiba merebahkan diri, hingga ada yang berguling-guling manja.

Sebagai pencinta kucing, tindakan tersebut seolah jadi tanda bahwa kucing merasa aman dengan kita. Namun, benarkah selalu demikian?

Pertama, Sebagai pencinta kucing kamu tidak sedang kepedean, kok. Tindakan kucing berguling-guling apalagi saat di depanmu, besar kemungkinan karena mereka sedang mencari perhatianmu.

BACA JUGA:Waduh! Terganjal Aturan, Maarten Paes Belum Bisa Main Melawan Arab Saudi, Erick Thohir Sampaikan Kabar Buruk

Bukan hanya saat kamu sedang bersantai, mereka bisa melakukannya bahkan saat kamu sedang terburu-buru berangkat kerja.

Jika mendapati kucing bertingkah demikian, jangan diabaikan, ya. Coba berikan sedikit atensi untuk 'membayar' tingkah lucunya.

Selain itu, tingkah kucing tersebut bisa jadi kode bahwa waktu bermainnya mungkin kurang. Jadi, sering-sering diajak main juga, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarkuningan.com