Program Kobong Milik Aher Bakal Dilanjutkan Pasangan ASIH
Calon Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan ketika melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren Keresek.-Jabar Ekspres-
BACA JUGA:Kunci Sukses Atlet Versi Indra Sjafri: 80 Persen Mental dan Spiritual Simak
"Dulu zaman Pak Aher itu ada program bantuan untuk kobong, mudah-mudahan kalau Pak Ustadz jadi gubernur, mudah-mudahan program seperti dulu bisa dilanjutkan kembali," ucap Ustadz Uus.
Tak lupa, Ustadz Uus pun mendoakan dan siap berjuang bersama masyarakat Cibatu untuk memenangkan pasangan ASIH di Pilgub Jabar 2024.
"Jadi Allah itu menyukai nomor yang ganjil, jadi mudah-mudahan dengan berkah nomor 3 menjadi doa bagi kita semua, mudah-mudahan Pak Haji (Ahmad Syaikhu) ini menang menjadi gubernur Jawa Barat," ungkapnya.
"Mudah-mudahan kedatangan bapak ke sini jadi berkah dan kita semua akan berikhtiar supaya beliau jadi gubernur Jawa Barat," tambahnya.
BACA JUGA:Ketahui, Indra Sjafri: Naturalisasi untuk Akselerasi
Syaikhu optimistis, adanya doa dan dukungan dari Pimpinan Pondok Pesantren Keresek dan masyarakat Cibatu ini pasangan ASIH dapat memenangkan Pilgub Jabar 2024.
"Insya Allah kalau masyarakat Cibatu, masyarakat Garut mendukung, mendoakan, nyoblos, insya Allah mudah-mudahan Allah takdirkan pasangan ASIH menang," tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: