Kota Qingdao, Kandang China di Kualifikasi Piala Dunia, Timnas Indonesia Bakal Hadapi Suhu Dingin

Senin 29-07-2024,08:53 WIB
Reporter : Yusrini F
Editor : Yuda Sanjaya

RADARKUNINGAN.COM - Stadion Qingdao di Kota Qingdao, Provinsi Shandong, akan menjadi kandang Timnas China di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Lokasi Kota Qingdao memiliki suhu udara minimum 12 derajat celcius yang bakal membuat punggawa Timnas Indonesia berhadapan dengan suhu dingin.

Keputusan China Football Association (CFA) atas pemilihan lokasi ini, dipertanyakan publik di tanah air.

Sebab, Stadion Qingdao atau Qingdao Youth Football Stadium berada di lokasi dengan iklim sedang.

BACA JUGA:Curang? 16 Jam Perjalanan, Suhu 12 Derajat Celcius, Cara China Kalahkan Timnas Indonesia di Kualifikasi Pildun

Bahkan di media sosial, publik menyebut bahwa pemilihan lokasi akan menguntungkan China dari lawan-lawannya termasuk Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sebagai informasi, Kota Qingdao merupakan salah satu destinasi wisata di China.

Kawasan pesisir ini, dikenal dengan pantai yang indah karena berada di pesisir Laut Kuning.

Keindahan Kota Qingdao juga dikarenakan kawasan ini dipengaruhi oleh arsitektur Jerman, dan banyak memiliki peninggalan sejarah.

BACA JUGA:Dari Event Hingga Gempa, Kritik Terhadap Pemda Kuningan Terus Bermunculan

Salah satu yang dikenal adalah Qingdao Beer Museum yang merupakan cagar budaya setempat.

Sun Jing dalam tulisannya di Antara menyatakan menjelaskan bahwa Qingdao memiliki karakteristik budaya yang terlihat dari arsitektur.

Interaksi China dan dunia barat terlihat jejaknya di kota ini. Misalnya bangunan Silverfish Lane yang ikonik.

Jalan pusat perbelanjaan yang sudah berusia 1 abad ini, berada di dekat Stasiun Kereta Api Qingdao di Distrik Shinan.

BACA JUGA:Maarten Paes Masih Terganjal di Cas, Penafsiran Bahasa yang Rumit Imbas Hal External Jadi Penentu Nasibnya

Kategori :