Ada Messi di Timnas Indonesia? Alih-Alih Protes, Media Vietnam Ini Justru Menantikan Potensi Garuda Muda Ini

Kamis 08-08-2024,04:35 WIB
Reporter : Fattah Ali
Editor : Fattah Ali

RADARKUNINGAN.COM - Nama Lionel Messi Al Fachri saat ini menjadi sorotan publik, terutama setelah pemanggilannya ke seleksi Timnas Indonesia U-17. Tidak hanya di Indonesia, media Vietnam juga turut menyoroti pemain muda ini.

Pemanggilan Messi Al Fachri oleh pelatih Nova Arianto untuk menjalani seleksi Timnas Indonesia U-17 menjadi topik yang ramai dibicarakan di media sosial.

Siapa Lionel Messi Al Fachri?

Lionel Messi Al Fachri adalah pemain yang berposisi sebagai bek tengah dan merupakan binaan dari Akademi Sepak Bola Intinusa Olah Prima (ASIOP).

BACA JUGA:Hati-Hati! Inilah 6 Jenis Ular Sawah yang Sering Masuk Rumah Anda, Ada yang Berbisa!

Lahir pada 6 Mei 2008, namanya menjadi perhatian karena memiliki kesamaan dengan megabintang sepak bola Argentina, Lionel Messi.

Namun, tidak seperti La Pulga yang dikenal sebagai penyerang, Al Fachri bermain di posisi bek tengah.

Pemanggilan untuk Seleksi Timnas Indonesia U-17

PSSI baru-baru ini mengumumkan daftar 32 pemain yang dipanggil untuk seleksi Timnas Indonesia U-17, yang akan berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-17 pada 19 hingga 27 Oktober 2024.

BACA JUGA:Tips Efektif Agar Kucing Peliharaan Tidak Pup atau Buang Kotoran Sembarangan

Meski sudah memiliki skuad hasil dari Piala AFF U-16 2024, pelatih Nova Arianto masih membuka peluang bagi pemain baru untuk memperkuat timnya.

Di antara 32 pemain tersebut, nama Lionel Messi Al Fachri langsung menarik perhatian publik.

Banyak netizen yang penasaran dan memberikan komentar di unggahan PSSI di media sosial mengenai keikutsertaan Al Fachri dalam seleksi ini.

Pemanggilan pemain dengan nama besar seperti ini bukan pertama kalinya terjadi di Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Shin Tae-yong Tidak Akan Geserkan 4 Pemain Timnas Indonesia Ini! Jelang Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kategori :