Ciro Alves Punya Peluang Dipanggil STY Buat Kualifikasi Piala Dunia? Faktor ini Bisa jadi Kunci!

Rabu 14-08-2024,04:36 WIB
Reporter : Rafly Wahyu
Editor : Rafly Wahyu

Faktor lain itu bersumber dari pasal 9 tentang UU kewarganegaraan, sang pemain bisa mengajukan diri untuk jadi WNI jika memenuhi syarat utama.

Syarat utamanya adalah sang pemain berusia minimal 18 tahun dan sudah tinggal atau menetap di Indonesia selama 5 tahun berturut-turut atau maksimal 10 tahun berturut-turut.

Ciro sudah berada di Indonesia sejak 2019 alias 5 tahun yang lalu, artinya ia punya peluang untuk di naturalisasi jika dalam konteks di atas kertas, namun kenyataannya hanya segelintir peluang saja.

Mengapa? Walaupun winger Brasil ini sudah 5 tahun di Indonesia, akn tetapi ia 'Tidak menetap secara berturut-turut dalam 5 tahun' Ciro masih sering bepergian ke 'luar' atau kampung halamannya. 

BACA JUGA:Jordy Wehrmann Tolak Tawaran Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Kok Bisa?

Jika saja Ciro Alves selama jangka waktu dari 2019 hingga 2024 ia terus menetap di Indonesia dan tidak bepergian ke luar negeri, maka hal ini bisa jadi peluang kecil bagi dirinya untuk dapat jadi WNI.

Namun sebagai pemain asing yang berkarir jauh dari keluarganya, Ciro tercatat beberapa kali pulang kampung ke Brasil selama musim liburan, alias ia pergi ke luar negeri dan tidak menetap di Indonesia. 

Nah, maka dari itu peluang kecil yang hampir diraih pemain 35 tahun ini demi menyandang status WNI berarti sudah pupus dan tidak bisa dianggap sah untuk jalani naturalisasi. 

Harapan winger 35 tahun ini untuk memperkuat skuad Timnas Indonesia pada round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, semakin nihil bahkan sudah jelas tidak sesuai aturan untuk jalani naturalisasi.

BACA JUGA:Line-Up Baru Timnas Indonesia U-16 Jalani Pemusatan Latihan Di Bali, Gholy CS Siap Guncang Piala Asia U-17!

Kesimpulannya peluang kecil yang bisa diraih oleh Ciro Alves untuk mendapatkan status WNI meskipun tak punya garis keturunan, adalah dengan 5 tahun menetap secara berturut-turut.

Berarti sudah jelas bahwa Ciro tidak bisa dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk diterjunkan di round 3 Kualifikasi Pildun, karena ia tidak memiliki syarat naturalisasi sesuai aturan yang berlaku. 

Kategori :