Bima Suci Juara Umum Pasanggiri Silat

Bima Suci Juara Umum Pasanggiri Silat

KUNINGAN-Perguruan Silat Bima Suci Kuningan berhasil menjadi juara umum dalam Festival Pasanggiri Silat Tingkat Kabupaten Kuningan di Hotel Ayong Linggarjati, Rabu (4/11) Paguron silat pimpinan Mukhlis Aminudin tersebut meraih medali emas terbanyak mengungguli delapan paguron lain yang ikut dalam kejuaraan tersebut. Adapun medali yang berhasil diraih yaitu tiga medali emas dan tiga medali perak dari empat nomor yang dipertandingkan. Para peraih medali tersebut adalah Syahdan Bangkit Persada meraih medali emas untuk kategori Perseorangan Putra dan Darel Arga meraih perak untuk kategori Perseorangan Putra, Vanesha An Najmi meraih emas untuk kategori Perseorangan Putri dan Nazwa Ilabi meraih perak. Ajeng Muthia Salma dan Putri Oktapiani berhasil menyabet medali emas untuk kategori Ganda Putri Dan Djudjum Djumari meraih medali perak untuk kategori perseorangan sesepuh putra. Ketua Umum Perguruan Silat Bima Suci Kuningan Mukhlis Aminudin mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian prestasi atlet-atlet binaannya tersebut. Dia berharap, prestasi ini bisa menjadi motivasi untuk para pesilat di Kabupaten Kuningan terutama dari Paguron Bima Sakti untuk semakin giat berlatih untuk meraih prestasi lebih tinggi. \"Alhamdulillah, saya bersyukur sekali atas pencapaian atlet-atlet dari Perguruan Silat Bima Suci Kuningan. Keberhasilan ini tidak lain dari hasil kerja keras proses latihan yang dilakukan oleh atlet, pembinaan latihan oleh tim pelatih dan tim nayaga,\" ungkap Mukhlis, kemarin. Pencapaian prestasi ini juga menjadi kebanggaan bagi Cecep Aziiz Ramdani selaku guru besar perguruan silat Bima Suci serta Rismayanti atlet yang pernah meraih juara Porda Jabar, PON dan POM ASEAN yang secara total membimbing langsung proses latihan para atlet dan tim nayaga. Mukhlis yang biasa dipanggil Ami ini berharap, agar para atlet yang telah berhasil lolos menjadi juara jangan dulu berbangga hati. Karena, masih banyak hal yang harus dilakukan sebelum tiba saatnya nanti kembali bertanding di ajang Festival Pasanggiri Silat Tingkat Jabar Tahun 2020. \"Masih banyak PR yang harus kita kerjakan untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Terus berlatih, tingkatkan kedisiplinan dan tanamkan rasa tanggung jawab terhadap diri sendiri dan perguruan,\" tandasnya. (fik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: