Sindikat Pencurian Spesialis Ban Serep di Indramayu, Diringkus

Sindikat Pencurian Spesialis Ban Serep di Indramayu, Diringkus

Kapolres Indramayu AKBP M Lukman Syarif SIK MH didampingi Kasat Reskrim AKP Fitran Romajimah SIK melakukan ekspose pengungkapan pelaku pencurian ban serep, kemarin.-Radar Indramayu-

INDRAMAYU, RADAR KUNINGAN - Pencuri spesialis ban serep yang sering beraksi di rest area tol Cikopo-Palimanan, berhasil diringkus polisi.

Dalam aksinya, pencuri spesialis ban serep ini selalu mengincar mobil jenis truk yang sedang beristrirahat di rest area.

Pencuri spesialis ban serep ini, sudah berlangsung kurang lebih satu tahun di wilayah tol Cikopo-Palimanan.

Satreskrim Polres Indramayu berhasil membongkar sindikat pencurian dengan pemberatan (curat) spesialis ban serep jenis truk.

Bahkan, anggota Polres Indramayu berhasil meringkus lima orang pelakunya, yakni FS, DS, LP, DM, dan satu lagi IW. Mereka semua warga Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

BACA JUGA:Penyakit Ini Sering Mengincar Warga Usai Banjir, Waspada!

Para pelaku ini biasa beraksi di rest area tol Cikopo-Palimanan (Cipali) dan Jakarta-Cikampek (Japek), dengan sasaran utama kendaraan truk yang sedang beristirahat di rest area. 

“Mereka adalah sindikat yang telah berulangkali melakukan aksinya. Dalam setahun tercatat sudah melakukan aksi sebanyak 150 kali,” kata Kapolres Indramayu AKBP M Lukman Syarif SIK MH, didampingi Kasat Reskrim AKP Fitran Romajimah SIK dalam ekspose di Mapolres Indramayu, Jumat (15/7).

Dijelaskan Kapolres, penangkapan sindikat spesialis ban serep ini pada hari Kamis (14/7), sekitar pukul 04.30 WIB di rest area KM 130A Tol Cipali Desa Sanca Kecamatan Gantar, setelah petugas kepolisian mendapat laporan dari Mashudi alias Blondo (63), sopir truk asal Kabupaten Kediri, Jawa Timur. 

BACA JUGA:Ratusan Pejabat Fungsional Kabupaten Kuningan Diambil Sumpah

Menurutnya, aksi pencurian sudah dilakukan dalam kurun waktu kurang lebih satu tahun, 10 kali diantaranya di rest area 130A Tol Cipali Kabupaten Indramayu. 

“Sisanya di rest area lainya disepanjang Tol Jakarta Cikampek, Cikopo-Palimanan,” ungkap Kapolres.

Lebih lanjut, dikatakan Kapolres, dalam melakukan aksinya, para pelaku tak segan melukai korbannya, yakni para sopir yang sedang beristirahat. 

Dalam semalam, kelompok Iwan Marbun ini, bisa mengambil ban serep kendaraan truk sebanyak 2 sampai 3 buah, dan aksinya tersebut dilakukan 4 sampai 5 hari dalam seminggu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: