Grand Pondo Tour de Linggarjati Tempuh 143,3 Km. Ini Rutenya

Grand Pondo Tour de Linggarjati Tempuh 143,3 Km. Ini Rutenya

Grand Pondo Tour de Linggarjati (istimewa)--

Radarkuningan.com, KUNINGAN- Tour de Linggarjati 2022 akan digelar selama empat hari di bulan November 2022. Dari jadwal yang dikeluarkan panitia Tour de Linggarjati, ajang ini dimulai hari Kamis dan berakhir Minggu, 6 November 2022.
 
Hari pertama hanya diisi acara seremonial berupa penyambutan peserta dan grand party. Di hari kedua, Jumat 4 November 2022 baru dihelat balapan bertitel Grand Pondo  dengan menempuh jarak 143,3 kilometer. 
 
 
Pembalap akan dilepas di titik start, Pertokoan Siliwangi, kemudian menyusuri rute Pos dan Giro, Simpang Empat Afidik, lampu merah Gotong Royong, Jl Salawati, Jl Otista, SMPN 2 Kuningan, RSUD 45 Kuningan, Winduhaji, Purwasari, Garawangi, Simpang Tugu Ciporang, Maleber, Lebakwangi, Cipetir, Walahar Cageur, Cigedang, Alun Alun Luragung, Kasreng dan Cileuya.
 
Sukasari, Patung Kuda Bendungan Kuningan, tanjakan Kiara Domba, Kasreng, Luragung, Simpang Empat Oleced, Terminal Kertawangunan, Tugu Sajati Ancaran, Jl Baru Lingkar Timur, Panawuan, Bojong, Linggarjati, Gedung Perundingan Linggarjati.
 
 
Pembalap akan melanjutkan road racenya ke Bandorasa Kulon, Peusing, Maniskidul, Sembawa, DTW Balong Dalem Jalaksana, Sukamukti, Ragawacana, Gunungkeling, Cigugur, Palutungan, Puncak, Sagarahiyang, Karangsari, Bakom, Pasar Darma, Cipasung, Sakerta Barat, dan Sakerta Timur.
 
"Dari sini dilanjut ke Jagara, Terminal Kadugede, Pertanian Cigadung, Pasar Darurat Kuningan, Jl Pramuka, Pendopo dan berakhir di Pertokoan Siliwangi," kata Ketua Panitia Tour de Linggarjati 2022, Trisman Supriatna, Rabu sore, 28 September 2022. 
 
 
Menurut Trisman, para pembalap yang tampil di Grand Pondo akan menempuh jarak 143,3 kilometer. Persiapan  terus dilakukan terutama perbaikan sarana jalan. "Dari peninjauan di lapangan oleh tim DPUTR Kuningan, ada beberapa ruas jalan yang dilalui peserta Grand Pondo harus diperbaiki. Sebagian besar sudah bagus. Butuh waktu untuk melakukan perbaikan jalan," ungkap Trisman.
 
Gelaran Tour de Linggarjati 2022 sendiri hanya menyisakan waktu sekitar satu bulanan. Rencananya, even berskala internasional itu digelar awal November 2022. Panitia sudah menyiapkan rute bagi para peserta Tour de Linggarjati untuk kelas IRR. Jarak tempuh rute ini mencapai 131 kilometer mengelilingi Kabupaten Kuningan.
 
 
Di kelas IRR ini, pembalap akan melahap rute yang sangat panjang dan melelahkan  dimulai dari titik start di pusat kota Kuningan, para pembalap beradu cepat melaui rute Cigugur, Gunungkeling, Ragawanana, Pajambon, Sukamukti, Babakanmulya, Sadamantra dan Peusing. Kemudian dilanjut Bandorasakulon, Linggarjati, Linggamekar, Bojong dan berbelok ke arah simpang tiga Panawuan. 
 
Dari Panawuan, para pembalap Tour de Linggarjati 2022 kembali menggas pedal sepedanya ke arah jalan lingkar timur tepatnya lampu merah perempatan Panawuan. Jalanan lingkar timur dari arah lampu merah Panawuan sampai Tugu Sajati Ancaran. Setelah itu, pembalap akan melaju menuju arah timur Kuningan. Kertawangunan, Oleced, Lebakwangi, Luragung, Tanjakan Kiara Domba dan berakhir di Bendungan Kuningan. 
 
 
Pembalap akan berputar balik melalui rute yang menuju Kuningan kota. Sebelumnya, rute menuju Karangkancana dan Ciwaru menjadi pilihan namun terpaksa dibatalkan karena kondisi jalan yang tidak memungkinkan.
 
"Itu rute yang disepakati dalam gelaran Tour de Linggarjati 2022. Jaraknya lebih dari 100 kilometer. Namun rute ini masih bersifat sementara, bisa ada perubahan. Tergantung kondisi jalan yang akan dilalui," terang Ketua Panitia Tour de Linggarjati, Trisman Supriatna, Rabu 28 September 2022. (*)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: