Pawang Hujan Bakal Beraksi di Tour de Linggarjati 2022

Pawang Hujan Bakal Beraksi di Tour de Linggarjati 2022

Sekretariat Tour de Linggarjati 2022. (Istimewa)--

Radarkuningan.com, KUNINGAN- Berdasarkan prakiraan cuaca dari BMKG, puncak musim hujan ini akan terjadi pada bulan Desember hingga Februari atau Maret tahun depan. Padahal di bulan Desembet ada momen besar yang bakal berlangsung di Kabupaten Kuningan. 

Yaitu Tour de Linggarjati 2022. Sejumlah rute yang akan dilalui para pembalap lomba Grand Pondo, IRR Man Elite, dan IRR Junior melintasi daerah rawan bencana alam. Seperti longsor dan kebencanaan lainnya. Meski begitu, panitia Tour de Linggarjati 2022 sudah mempersiapkan antisipasinya agar gelaran berskala nasional itu berlangsung lancar dan sukses.
 
 
Ketua Panitia Tour de Linggarjati 2022, Trisman Supriatna mengakui jika Desember, intensitas hujan cukup tinggi. Namun pihaknya sudah melakukan persiapan. Termasuk menggunakan jasa pawang hujan.
 
"Untuk hal ini, kami sudah melakukan antisipasi. Apalagi curah hujan dipastikan tinggi di bulan Desember. Seperti menyiapkan pawang hujan ketika Tour de Linggarjati digelar. Juga langkah lainnya," ujar Trisman, Jumat 7 Oktober 2022.
 
Selain soal pawang hujan, panitia juga sudah membuka sekretariat yang berada di Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kuningan.
 
 
Semua aktivitas berkaitan dengan Tour de Linggarjati 2022 dipusatkan di sekretariat. "Alhamdulillah sekretariat Tour de Linggarjati 2022 sudah mulai aktif. Ini untuk memudahkan komunikasi dan informasi," kata Trisman.
 
Diketahui, banyaknya agenda balap sepeda di bulan November serta even even lainnya, memaksa panitia Tour de Linggarjati 2022 menggeser jadwal pelaksanaan. Jika sebelumnya sudah ditetapkan di tanggal 4, 5, dan 6 November 2022 pelaksanaan lomba Tour de Linggarjati, dengan berbagai pertimbangan, akhirnya jadwal gelaran tahunan tersebut dimundurkan ke bulan Desember 2022. Tanggal lomba sudah disetujui PB ISSI yakni 16, 17 dan 18 Desember 2022. 
 
 
Trisman juga membenarkan adanya perubahan tanggal lomba dan bulan Tour de Linggarjati. Perubahan jadwal ini juga sudah disetujui oleh Bupati Acep Purnama. Dalam rapat panitia bersama bupati, pihak panitia membeberkan alasan pengunduran jadwal lomba. 
 
"Kami dari panitia sudah menghadap pak bupati tentang kesiapan menggelar lomba Tour de Linggarjati. Pak bupati sangat antusias mendengarkan pemaparan dari kami. Dimana panitia menjelaskan banyaknya even balap sepeda di bulan November sehingga perlu adanya perubahan waktu pelaksanaan. Dan pak bupati setuju jika Tour de Linggarjati digeser atau dimundurkan waktu lombanya," jelas Trisman.
 
 
Trisman memaparkan bahwa jika Tour de Linggarjati tetap digelar bulan November, maka akan bentrok dengan Tour de Borobudur. Tour de Borobudur digelar 5 dan 6 November. Kemudian akhir bulan ada Tour de Siak, awal bulan ada kejurnas balap sepeda. Dan kebetulan tanggal 16, 17 serta 18 agenda balap nasional kosong. 
 
"Setelah melihat jadwal even serupa yang digelar, akhirnya kami memilih memundurkan waktu pelaksanaan. Tujuannya agar pembalap yang tampil di Tour de Borobudur, Tour de Siak serta Kejurnas Balap Sepeda bisa tampil di Tour de Linggarjati," ungkap Trisman. 
 
Sedangkan untuk nomor nomor lomba Tour de Linggarjati tidak mengalami perubahan. Pihak panitia tetap melombakan Grand Pondo, IRR Man Elite, IRR Youth, dan Criterium. Di hari terhari penyelenggaraan dihelat fun bike serta festival kuliner. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: