Daerah Pemilihan Kuningan III, Palagan Tempur 4 Ketua Partai di Pileg 2024

Daerah Pemilihan Kuningan III,  Palagan Tempur 4 Ketua Partai di Pileg 2024

Empat ketua partai akan bersaing di daerah pemilihan Kuningan III para Pileg 2024 mendatang. --

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Daerah pemilihan (Dapil) Kuningan III, menjadi arena perang terbuka bagi empat ketua partai politik di Kabupaten Kuningan.

Di Dapil neraka tersebut, Ketua PKB, Ketua PAN, Ketua PPP dan Ketua Nasdem akan adu strategi guna memenangkan pertempuran di Pileg 2024 mendatang. 

BACA JUGA:Warga Desa Ciomas Kesetrum di Atas Pohon

Kempat ketua partai itu adalah DPC PKB, H Ujang Kosasih, Ketua DPD PAN, H Uba Sobari Ak, Ketua PPP, Toto Taufikurohman Kosim dan  Ketua DPC Nasdem, H Cartam maju dari Dapil Kuningan III.
 
Menariknya, keempat ketua partai ini merupakan incumbent di DPRD Kuningan.
 
Momen pertarungan antar ketua partai seperti mengulang sejarah kompetisi pada Pileg 2014 lalu. Namun yang membedakannya adalah daerah pemilihannya.
 
 
Medan persaingan di Pileg itu yakni Dapil Kuningan II. Dimana saat itu ada 5 ketua partai yang bertanding. Yaitu Gerindra, PAN, Demokrat, PPP dan PKP. 
 
Nah, menghadapi Pileg mendatang, para ketua partai sudah ancang-ancang menyiapkan serdadu terbaiknya. Tujuannya yakni untuk merebut kursi sebanyak-banyaknya di parlemen daerah. 
 
 
Ketua DPC PKB Kuningan, H Ujang Kosasih mengatakan, dirinya kembali maju di Pileg dari Dapil Kuningan III. Pada Pileg lalu, dia meraih suara sangat memuaskan dari Dapil III.
 
"Saya kembali mencalonkan diri untuk DPRD Kuningan dari Dapil III. Selain saya, bacaleg dari PKB juga mengisi slot Dapil III," kata Ujang Kosasih, Jumat 3 Maret 2023.
 
Ketua DPD PAN Kuningan, H Uba Sobari Ak juga maju dari Dapil yang sama dengan Ujang. Mantan Ketua Komisioner Baznas Kuningan tersebut sukses menjadi wakil rakyat pada Pileg 2019 dari Dapil Kuningan III.
 
"Insya Allah saya kembali maju dari Dapil III," ujar Uba.
 
 
Ketua partai lainnya yang maju dari dapil ini adalah Toto Taufikurohman Kosim, Ketua DPC PPP Kuningan. Toto pernah menjadi calon bupati Kuningan di Pilbup 2018 silam.
 
Selepas Pilbup, Toto berhasil menjadi anggota DPRD Kuningan dari PPP Dapil Kuningan III. 
 
Ketua DPC Nasdem Kuningan, H Cartam juga tak mau ketinggalan memperebutkan kursi wakil rakyat dari dapil ini.
 
 
Pemilik ritel Putra Cimahi Group ini rela bersaing dengan ketua partai lain dari dapil yang sama. 
 
Cartam juga mengatakan bahwa untuk Dapil Kuningan IV ada nama istrinya sebagai bacaleg. Kemudian di Dapil V, sang anak ikut mencalonkan diri.
 
"Tujuannya menambah kursi di DPRD Kuningan. Istri saya dari Dapil IV, dan anak Dapil Kuningan V," ujarnya. (Agus)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: