Diguyur Bantuan Stimulan Operasional, Wajah Ketua RT, RW dan LPM Kelurahan Langsung Cerah

Diguyur Bantuan Stimulan Operasional, Wajah Ketua RT, RW dan LPM Kelurahan Langsung Cerah

Bupati Kuningan H Acep Purnama menyerahkan bantusn stimulan operasional kepada para ketua RT, RW dan Ketua LPM kelurahan se Kabupaten Kuningan, Senin 17 April 2023.--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM– Empat hari menjelang Hari Raya Idul Fitri, wajah para ketua RT, RW dan LPM Kelurahan se Kabupaten Kuningan, mendadak cerah.

Pasalnya, Bupati H Acep Purnama memberikan bantuan dana stimulan operasional. Penyerahan bantuan tersebut dilangsungkan di ruang rapat Purbawisesa, Gedung Setda Kuningan, Senin 17 April 2023.

BACA JUGA:Warga Perum Ciporang Gempar, Nenek Ai Ditemukan Membusuk di Kamar, Diduga Korban Pembunuhan

Total bantuan dana stimulan operasional yang diterima para ketua RT, RW dan LPM mencapai Rp296 juta. Anggaran ratusan juta itu dialokasikan untuk 456 RT, 118 RW, dan 15 LPM. Masing-masing RT dan RW menerima sebesar Rp500 ribu, sedangkan LPM menerima Rp600 ribu. Bantuan itu langsung diberikan melalui rekening masing-masing penerima.

Kabag Tata Pemerintahan Setda Kuningan, Toni Kusumanto memaparkan, bantuan stimulan operasional ini dikhususkan bagi RT, RW dan LPM di seluruh kelurahan se Kabupaten Kuningan. Pemkab Kuningan mengalokasikan anggaran dalam APBD 2023 untuk bantuan stimulan operasional ini sebesar Rp296 juta.

BACA JUGA:Waduk Darma Diambil Alih Provinsi, Bupati Kuningan Kirim Utusan ke Jabar

"Alhamdulillah seluruh ketua RT, RW dan LPM kelurahan menerima bantuan stimulan operasional. Untuk besarannya, setiap RT dan RW masing-masing Rp500.000, serta LPM memperoleh Rp600 ribu," ujar mantan Camat Jalaksana tersebut, Senin 17 April 2023.

Bupati Kuningan H Acep Purnama secara simbolis menyalurkan dana stimulan operasional bagi para Ketua RT, Ketua RW dan LPM Kelurahan se-Kabupaten Kuningan. Sejumlah pejabat setda hadir menyaksikan acara tersebut.

Antara lain Asisten Pemerintahan dan dan Kesejahteraan Rakyat Setda, Nurahim, Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda Toni Kusumanto, dan Camat Cigugur Yono Rahmansah..

BACA JUGA:Perumda Aneka Usaha Tidak Lagi Kelola Waduk Darma, Pemprov Jabar Sudah Tunjuk PT Jaswita

Bupati Acep menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kinerja Ketua RT, Ketua RW dan Ketua LPM Kelurahan se-Kabupaten Kuningan. Apalagi dalam menjalankan tugas pelayanan kepada masyarakat di tingkat terkecil, berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

“Tugas-tugas kemasyarakatan yang telah dilakukan sangat membantu pemerintah daerah dalam penyelenggaraan pemerintahan secara langsung ataupun tidak langsung. Peran Ketua RT, Ketua RW, dan Ketua LPM sangat diperlukan untuk mewujudkan Visi Kuningan MAJU Tahun 2023,," sebut Bupati Acep.

BACA JUGA:Bacaleg Diprediiksi Tembus 900 Orang di Pileg 2024, KPU Kuningan Minta Media Bersikap Netral

Karena itu, sambung bupati, melalui momen ini pihaknya berharap kepada Ketua RT, Ketua RW, dan Ketua LPM untuk tetap konsisten dan penuh keikhlasan bersama-sama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. 

"Dengan bantuan stimulan operasional ini dapat timbul motivasi dan semangat dalam membantu pemerintah Kabupaten Kuningan. Juga untuk melaksanakan program-program Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan," pungkas bupati. (Agus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: