Rokhmat Ardiyan Didaulat Jadi Mentor Wirausaha, Kepala SMK se Kuningan Kumpul di Arunika Palutungan

Rokhmat Ardiyan Didaulat Jadi Mentor Wirausaha, Kepala SMK se Kuningan Kumpul di Arunika Palutungan

Direktur Eksekutif Puspita Cipta Group, H Rokhmat Ardiyan memberikan materi Kewirausahaan di hadapan Kepala SMK Negeri dan Swasta se Kabupaten Kuningan.--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Musyawarah Kerja Kepala SMK (MKKS) Kepala SMK Negeri dan Swasta se Kabupaten Kuningan, yang berlangsung Jumat 16 Juni 2023, terasa berbeda.
 
Penyebabnya, acara ini dihadiri oleh Direktur Eksekutif PT Puspita Cipta Grup, H Rokhmat Ardiyan. Pertemuan itu dihelat di Arunika Eatry Resto, Palutungan, Kecamatan Cigugur, Kuningan.
 
 
 
Dihadapan puluhan Kepala SMK Negeri/ Swasta se Kabupaten Kuningan,  H Rokhmat Ardiyan menyampaikan materi tentang Kewirausahaan.
 
Dengan lancar dan penuh semangat, pemilik sejumlah holding usaha itu memaparkan kiat kiat wirausaha agar bisa mencapai kesuksesan. 
 
Materi Kewirausahaan yang dipaparkan Rokhmat Ardiyan terbilang sederhana namun sangat mengena di hati peserta MKKS.
 
Apalagi selama berlangsungnya acara, Rokhmat Ardiyan terus menebar senyum. Tak heran jika keakraban terlihat diantara para kepala SMK dengan bos ritel serta migas tersebut. 
 
 
 
Ketua MKKS SMK Kabupaten Kuningan, Dea Ariana Vamitrianto mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kesediaan H Rokhmat Ardiyan berbagi ilmu.
 
Sebagai pengusaha yang sudah kenyang pengalaman, tentu saja materi wirausaha yang disampaikan H Rokhmat Ardiyan memacu semangat para kepala sekolah untuk belajar bisnis 
 
“Alhamdulillah, kita bisa melaksanakan rapat MKKS SMK Kabupaten Kuningan di Arunika Eatry. Kami dan para kepala SMK yang hadir di sini mendapat ilmu yang sangat luar biasa dari Pak H Rokhmat Ardiyan terkait program wirausaha. Karena sesuai kurikulum merdeka, sesuai arahan Presiden Jokowi, harus mendorong program SMK pencetak wirausaha,” papar Dea Ariana Vamitrianto, Jumat 16 Juni 2023.
 
 
 
Dea mengatakan, program wirausaha tidak bisa hanya teori saja melainkan butuh mentor, guide dan praktisi langsung.
 
“Alhamdulillah, Pak H Rokhmat Ardiyan memberikan ilmunya dalam mendorong program SMK Pencetak Wirausaha. Ilmu yang beliau berikan sangar berharga bagi kami semua,” kata Dea.
 
Dea juga membeberkan alasan dipilihnya H Rokhmat Ardiyan menjadi mentor dalam acara ini. Salah satunya yakni sosok H Rokhmat Ardiyan yang sukses dalam dunia bisinis.
 
Itu dibuktikan dengan berkembangnya berbagai jenis usaha yang dikelolanya. Bahkan Rokhmat Ardiyan adalah sosok pengusaha sukses di Kabupaten Kuningan.
 
 
 
Disamping itu, lanjut Dea, H Rokhmat Ardiyan memiliki kepedulian yang sangat tinggi terhadap dunia pendidikan. Pekerja keras dan figur sederhana yang juga merakyat. 
 
“Itulah yang menjadi salah satu faktor kami menjadikan Pak H Rokhmat Ardiyan sebagai mentor SMK-SMK dalam memberikan motivasi wirausaha,” sebut Dea.
 
Apalagi seluruh SMK saat ini harus ada guru tamu. Yaitu guru tamu dari praktisi-praktisi sukses wirausaha, salah satunya H Rokhmat Ardiyan. "SMK-SMK kedepan akan sering diberi arahan untuk pelaksanaan program wirausaha," pungkas Dea. (Agus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: