Ini Bisikan Sekjen Gerindra ke Rokhmat Ardiyan, Ahmad Muzani: Yakinkan Masyarakat, Gunakan Politik Santun
Sekjen DPP Partai Gerindra, H Ahmad Muzani bersama Bacaleg DPR RI Dapil Jabar X, H Rokhmat Ardiyan di Palutungan, Kuningan --
Muzani berpesan kepada Rokhmat Ardiyan agar tetap bermanfaat luas untuk masyarakat.
'Saya tidak menyangka pemandangam dari sini sangat indah. Udaranya juga bebar-benar segar, samgat cocok untuk kesehatan. Saya juga terkesan dengan tempat ini (Arunika Eatery). Tolong kreativitasnya harus didorong lagi ya," kata Ahmad Muzani.
BACA JUGA:Mandi di Kolam Cibulan Kuningan Badan Jadi Segar, Bonusnya Wisawatan Bisa Renang Bareng Ikan Dewa
Menurut Muzani, inovasi harus tumbuh lebih baik lagi. Sehingga terobosan-terobosan ekonomi baru muncul.
"Saya lihat trend ke arah situ ada. Maka saya punya keyakinan masa depan Kabupaten Kuningan akan baik, akan cerah," katanya.
Muzani berpesan kepada tim Bacaleg DPR RI H Rokhmat Ardiyan supaya untuk terus meyakinkan masyarakat.
BACA JUGA:5 Wisata Alam di Kecamatan Jalaksana, Kuningan, Harga Terjangkau dan Nyaman untuk Keluarga
Bahwa partai ini adalah pilihan terbaik. Calon DPR RI ini juga adalah pilihan terbaik.
"Ingat, gunakan cara-cara yang baik. Gunakan cara-cara yang sopan santun," pinta Muzani. (Agus)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: