Manfaatkan Trotoar dan Lokasi Strategis, Penjual Bendera Musiman dari Garut Padati Jalan Protokol Kuningan

Manfaatkan Trotoar dan Lokasi Strategis, Penjual Bendera Musiman dari Garut Padati Jalan Protokol Kuningan

Mayang, salah satu pedagang bendera musiman bernama Ayat menjajakan aksesoris Agustusan di pinggir jalan depan SPBU Cijoho. (Agus Sugiharto)--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Para pedagang bendera sudah berdagang sejak akhir bulan Juli lalu. Hampir disetiap sudut Kuningan diramaikan para pedagang bendera musiman.

Mayoritas para penjual bendera tersebut adalah warga Kabupaten Garut, Jawa Barat. Mereka mencoba peruntungan meraup rejeki dari warga Kuningan.

BACA JUGA:Kejar Target PAD, Sekda Kuningan Ajak Bappenda dan Camat Rapat Evaluasi Pelunasan PBB 2023

Para pedagang bendera banyak yang memanfaatkan trotoar, bawah pohon rindang, depan fasilitas publik.

Hingga pagar rumah warga sebagai lapak untuk memajang barang dagangannya. 

Tidak hanya bendera, mereka juga menyediakan aksesoris bernuansa merah putih.

Seperti umbul-umbul, background hingga bandir bergambar Presiden RI Pertama Ir Soekarno atau gambar bola api hingga kipas dan ketupat merah putih.

BACA JUGA:Terbukti Unggul, MX King 150 dan WR 155 R Jadi Pilihan Pembalap di Kualifikasi PON XXI 2024

Ini dilakukan oleh Mayang, salah seorang pedagang yang mangkal depan SPBU Cijoho.

Dia memanfaatkan trotoar di bawah pohon mahoni di pinggir Jalan RE Martadinata untuk berjualan bendera dan aksesoris Agustusan tahun ini

Warga Kabupaten Garut itu mengaku untuk berjualan selama kurang dari sebulan di Kuningan ini dia harus menyewa kamar kos.

Lokasi tempat kosnya tak jauh dari tempatnya berjualan. Ini untuk mempermudah dan mengirit biaya transportasi. 

BACA JUGA:Suwarjono-Wartono Tempur di Pilkades Desa Datar Cidahu Kuningan, Akhirnya Wartono Sukses Cetak Hattrick

"Saya mulai berjualan di sini sejak tanggal awal Agustus lalu. Alhamdulillah, bendera sudah banyak yang beli. Tapi pendapatan jauh berbeda dibanding tahun lalu," kata Mayang, Kamis 10 Agustus 2023. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: