Akibat Terkendala Stok Gabah, Harga Beras Makin Mahal di Pasar Kepuh Kuningan, Tembus 14 Ribu

Akibat Terkendala Stok Gabah, Harga Beras Makin Mahal di Pasar Kepuh Kuningan, Tembus 14 Ribu

Harga beras di Pasar Kepuh Kuningan terus mengalami kenaikan lantaran terkendala stok gabah. (Agus Sugigarto)--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Harga beras di pabrik penggilingan, agen dan pedagang pasar tradisional di Kabupaten Kuningan mengalami kenaikan. Tak tanggung-tanggung, harga beras jenis premium di bandar dan penggilingan menembus angka Rp14.000 per kilogram.

Di beberapa agen, kenaikannya lebih tinggi lagi ketimbang di bandar, penggilingan maupun pedagang pasar tradisional. Agen menjualnya hingga menyentuh angka Rp14.400 untuk setiap satu kilogram. 

BACA JUGA:Jadwal Perjalanan Kereta Cepat Whoosh setelah Penerapan Berbayar

Seorang pemilik warung nasi di Desa Cikaso, Kecamatan Kramatmulya, Santi mengakui jika harga beras sudah naik lagi.

Padahal dirinya membeli beras langsung dari pabrik penggilingan padi. Selama beberapa hari ini harganya menjadi Rp14.000/kilogramnya. 

Meski harganya naik, dia tetap membelinya karena beras tersebut sangat diperlukan agar usaha warung nasinya tetap buka.

Santi sendiri sudah bertahun-tahun membuka warung nasi di desanya.

BACA JUGA:Yamaha Indonesia Ajak Konsumen Nonton Langsung Gelaran Akbar MotoGP Mandalika

"Kalau naik sih enggak aneh, karena sering kok naiknya. Beda kalau harga beras turun, itu baru aneh. Kalau saya enggak beli, gimana usaha warung nasi saya? Ya mahal tetap dibeli," katanya.

Berdasarkan data dari Diskopdagperin Kuningan, harga beras premium naik Rp500 dibanding pekan sebelumnya. Dari Rp13,500, sekarang menjadi Rp14.000.

Kemudian beras juga ikut naik menjadi Rp13,500, dan beras termurah dijual para pedagang dengan harga Rp13 ribu per kilogram.

Gula pasir masih stabil di angka Rp16.000/kg, gula merah Rp18.000/kilogram. Untuk minyak curah Rp15.000/kg, minyak kemasan Rp18000/liter. 

BACA JUGA:Tepi Sungai Cisanggarung Kerap Erosi di Musim Hujan, Warga Walahar Cageur Kuningan Waspadai Air Bah

Dan minyak KITA di harga Ro15.000/kilogram. Terigu biasa Rp9.500/kg, serta terigu Segitiga Biru Rp12.000/kg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: