Woodland Kuningan, Destinasi Liburan Keluarga yang Cocok untuk Akhir Pekan

Woodland Kuningan, Destinasi Liburan Keluarga yang Cocok untuk Akhir Pekan

Wisata Woodland Kuningan menjadi destinasi yang cocok untuk liburan akhir pekan. -Yuda Sanjaya/Dok-radarkuningan.com

Kemudian terdapat wahana adrenalin yang diperuntukan melatih keberanian anak-anak dan juga dapat dimaninkan oleh orang dewasa sehingga anda juga dapat menikmati wahana permainannya. 

Berikut ini wahana permainan untuk anda coba ketika bermain di Woodland adalah sepeda gantung, flying fox, kereta kecil, panahan, berkuda dan masih terdapat mainan anak-anak.

BACA JUGA:Balada Babi Hutan Gunung Ciremai, Dibutuhkan Macan Tutul, Diburu dan Jadi Hama Pertanian

Selain itu woodland baru saja membuka wahana baru yaitu “Serodotan Pelangi” atau seluncuran pelangi.

Fasilitas di Woodland lengkap agar pengunjung berwisata dengan nyaman. woodland menyediakan toilet, tempat kuliner dan lahan parkir yang aman.

Terdapat makanan yang enak dan memberikan rasa khas Kuningan, jadi jangan sampai anda lewatkan untuk berkuliner di sini.

Jika anda ingin berlibur kesini terdapat harga tiket masuk Woodland Kuningan, yaitu pada weekday memiliki harga Rp. 15.000,- sedangkan pada weekend ataupun musim liburan Rp. 20.000,- harga tiket masuk ini, anda dapat menikmati permainan air di kolam renang yang luas dengan sepuasnya.

BACA JUGA:Rekomendasi Makanan Penggemuk Kucing Terbaik dan Berkualitas

Namun, jika anda ingin bermain wahana lainnya akan dikenakan tarif kisaran Rp. 15.000,- sampai dengan Rp. 25.000,-. Cukup terjangkau kan? jangan sampai anda melewatkan liburan anda.

Itulah informasi yang dapat disampaikan mengenai wisata alam Woodland Kuningan, mulai dari tempat wisata, rute, wahana permainan dan harga tiket.

Semoga informasi ini dapat bermanfaat dan memberikan anda refrensi dalam menentukan tujuan wisata anda di Kuningan. (Firda alvi) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: