Perlu Anda ketahui! Inilah 6 Cara Mengembangbiakan serta Merawat Tanaman Sirih Gading

Cara mengembangbiakan dan merawat tanaman sirih gading.-Istimewa-radarkuningan.com
BACA JUGA:Sudah 7 Individu Terpotret Kamera, Macan Tutul Jawa Gunung Ciremai Makin Eksis
Sedangkan penggunaan media tanah dalam pot sendiri ternyata mempunyai kelemahan terutama pada saat akar telah tumbuh banyak, biasanya yang terjadi adalah tanah cenderung keras sehingga tanaman sirih gading rawan kekurangan nutrisi.
Tentunya, baik menggunakan media hidroponik maupun media tanah semuanya dapat anda terapkan dalam proses pengembangbiakan sirih gading, dengan dibantu perawatan yang baik maka hasil yang anda dapatkan pun akan baik.
Berbicara tentang perawatan sirih gading, melansir dari klikhijau.com terdapat tips cara merawat sirih gading agar dapat tumbuh dengan cepat, tips tersebut yaitu:
1. Jagalah suhu ruangan
Hal yang penting dari merawat sirih gading adalah dengan menjaga suhu ruangannya, sirih gading dapat hidup dengan baik jika berada dikelembapan dengan suhu tinggi sekitar 21 hingga 23 derajat celcius.
BACA JUGA:Kucing Besar dari Pulau Jawa Terancam Punah, Justru di Gunung Ciremai Ada Indikasi Penambahan 3 Ekor
2. Periksa kondisi tanaman maupun tanahnya
Sirih gading dapat hidup ditanah maupun di air, akan tetapi jika anda menanamnya didalam tanah maka yang perlu diperhatikan adalah periksa kondisi tanahnya sejak awal agar pertumbuhan sirih gading dapat tumbuh dengan baik.
3. Perhatikan intensitas cahaya yang diberikan
Anda harus pastikan tanaman sirih gading anda terkena sinar matahari, akan tetapi hindari terkena cahaya langsung. Hal yang bisa anda lakukan adalah dengan menaruhnya di dekat jendela.
4. Pilih pot yang baik
Salah satu yang harus anda pastikan dalam merawat sirih gading adalah memilih pot dengan drainase baik agar tanaman dapat tumbuh dengan baik.
5. Berikan pupuk tiap 2-3 bulan sekali
Pemberian pupuk tiap 2-3 sekali dalam musim tanam bisa memaksimalkan tingkat pertumbuhan sirih gading.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: