CATAT, Tunggakan TPP ASN Segera Dilunasi Akhir Tahun, Begini Pernyataan Sekda Kuningan

CATAT, Tunggakan TPP ASN Segera Dilunasi Akhir Tahun, Begini Pernyataan Sekda Kuningan

Sekda Kuningan H Dian Rachmat Yanuar bilang tambahan penghasilan pegawai (TPP) ASN minggu ini akan segera dibayar. (Agus Sugiarto)--

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Ini kabar baik bagi Aparatur Sipil Negara di lingkup Pemkab Kuningan. Sebab, tambahan penghasilan pegawai atau dikenal dengan sebutan TPP yang tertunggak berbulan-bulan akan segera dilunasi pemerintah daerah.

Janji ini dilontarkan Sekda Kuningan H Dian Rachmat Yanuar. Sekda Dian menegaskan, pembayaran TPP akan dilakukan pemerintah pada minggu ini untuk satu bulan. Sedangkan sisa tiga bulan lainnya dibayar sekaligus di akhir tahun. 

BACA JUGA:Sama-sama Pakai Batik, Pj Bupati Kuningan dan Sekda Dian Tampil Mesra di Acara Sertijab

"Untuk pembayaran TPP satu bulan akan dilakukan minggu ini. Saya sudah berkoordinasi dengan Pak Taufik (Kepala BPKAD). Dan kata Pak Taufik, sudah siap dibayarkan untuk satu bulan," papar Sekda Dian saat peresmian jalan baru Cipari-Cisantana, Minggu 3 Desember 2023.

Kemudian, lanjut Sekda Dian, pembayaran TPP yang masih tersisa juga akan dibayarkan sekaligus di akhir bulan.

Jadi saat awal tahun 2024, pemerintah daerah tidak lagi mempunyai utang TPP kepada para ASN karena sudah tuntas di tahun ini.

"Dan untuk sisa yang TPP 3 bulan, saya juga sudah menanyakannya kepada Kepala BPKAD. Jawaban yang saya terima, BPKAD siap membayarkan TPP yang tertunggak 3 bulan. Pembayarannya nanti sekaligus tiga bulan," jawab Dian.

BACA JUGA:Dua Kelompok Oknum Pelajar SMP Terlibat Tawuran di Jalan Raya Japara-Sindangbarang, Dibubarkan Warga

Seperti diketahui, Pemkab Kuningan memiliki kewajiban membayar TPP ASN setiap bulannya.

Namun karena fiskal daerah sedang carut marut akibat gagal bayar tahun 2022 berimbas terhadap APBD 2023. Dimana pemkab kesulitan membayar TPP setiap bulannya.

Para ASN di lingkup Pemkab Kuningan juga didera kesulitan karena keterlambatan pembayaran TPP.

Padahal penghasilan dari TPP sangat dibutuhkan keluarga ASN untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

BACA JUGA:Iip Hidajat Dilantik Jadi Pj Bupati Kuningan, Acep Purnama Sampaikan Pesan Ini, Simak Kata-katanya

"Uang gaji bulanan sebagai ASN setiap bulannya paling tersisa di bawah Rp500 ribu. Sebab, kami harus membayar cicilan pinjaman ke bank, BPR dan juga koperasi. Belum lagi cicilan rumah dan kendaraan roda dua. Jadi, uang TPP menjadi sandaran kami memperpanjang hidup keluarga," tutur sejumlah ASN, Selasa 5 Desember 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: