Mobil Elf Terbakar di Tol Cipularang, Ada Tulisan KONI Kota Bekasi

Mobil Elf Terbakar di Tol Cipularang, Ada Tulisan KONI Kota Bekasi

Sebuah mobil elf dengan tulisan KONI Kota Bekasi terbakar di Tol Cipularang.-Istimewa-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Sebuah mobil elf dengan tulisan KONI Kota Bekasi terbakar di Jalan Tol Cipularang Km 87, Kabupaten Purwakarta, Selasa, 26, Desember 2023.

Mobil jenis elf long chasis tersebut terlihat berada di tepi jalan dan api berkobar cukup besar. Sumber api terlihat berasal dari bagian depan atau mesin kendaraan lalu merambat ke belakang.

Terlihat pada badan mobil terdapat tulisan yakni KONI Kota Bekasi. Terutama pada bagian kaca jendela.

Kendati demikian tidak diketahui bagaimana mobil elf tersebut bisa terbakar hebat di Jalan Tol Cipularang.

BACA JUGA:Jangan Letakan Di Area Indoor! 3 Tanaman Memberi Dampak Negatif

Belum ada informasi mengenai jumlah penumpang dan tujuan perjalanan dari mobil elf KONI Kota Bekasi tersebut.

Sumber informasi yakni pengguna jalan mengungkapkan bahwa mobil elf tersebut terbakar di Km 87.

"Mau ke Bandung di Km 87 ada elf KONI Kota Bekasi terbakar," kata warga menyampaikan laporan, seperti dilansir dari Radar Bekasi, Selasa, 26, Desember 2023.

Kendati demikian, pengurus KONI Kota Bekasi justru tidak mengetahui mengenai mobil elf tersebut. "Kita nggak punya elf kayak gitu," kata pengurus Bidang Organisasi KONI Kota Bekasi, Ali Akbar.

BACA JUGA:Arti Kucing Membawa Burung Mati? Ini 3 Tanda Kasih Sayang Kucing yang Sering Disepelekan!

Sekretaris KONI Kota Bekasi, Arwani memperjelas mengenai kejadian tersebut. Mobil tersebut memang menggunakan branding KONI Kota Bekasi.

"Itu brandingnya saja, mobil bantuan dari ketum (KONI Kota Bekasi)," katanya.

Disampaikan bahwa informasi yang diterima bahwa mobil elf tersebut membawa rombongan dari Telukpucung ke Kabupaten Ciamis.

Namun dalam perjalanan terjadi gangguan yakni kopling tiba-tiba los. Kemudian muncul api dari bagian bawah. Beruntung, semua penumpang berhasil dievakuasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: