Inilah 5 Seblak Enak di Bandung yang Wajib Dicoba, Tak Boleh Dilewatkan Saat Berkunjung ke Kota Kembang

Inilah 5 Seblak Enak di Bandung yang Wajib Dicoba, Tak Boleh Dilewatkan Saat Berkunjung ke Kota Kembang

Seblak enak di Bandung-Foto: Ist/@seblakabdul-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Tak lengkap rasanya jika berkunjung ke Bandung tidak menyempatkan untuk mencicipi kuliner pedas satu ini. Dari banyak makanan yang bisa dicicipi di Bandung, seblak adalah salah satu makanan wajib yang patut Anda coba di kota kembang.

Kuliner populer di Jawa Barat ini dikenal dengan cita rasa yang pedas dan enak. Meski tergolong sebagai salah satu kuliner pedas namun cita rasanya yang enak membuat makanan satu ini digemari banyak orang.

DI Bandung sendiri Anda bisa dengan mudah menemukan kedai-kedai yang menjajakan seblak. Mulai dari penjuru kota hingga pelosok kampung, terdapat kedai seblak yang menjamur di berbagai wilayah.

Oleh karena itu, untuk memudahkan Anda mencari tempat makan seblak yang enak, berikut ini kami bagikan 5 seblak enak di Bandung.

BACA JUGA:Dusun Bambu Lembang Ada Apa Saja? Ini Dia 5 Wahana Terbaru yang Wajib Dicoba

BACA JUGA:Tempat Wisata di Lembang yang Lagi Hits, Wajib Dikunjungi saat Liburan, Yuk Siapkan Rencana

1. Seblak Mamah Saleh

Seblak Mamah Saleh dikenal sebagai salah satu tempat makan seblak di Bandung yang terkenal enak dan nikmat.

Cita rasa bumbu seblak yang kuat dan kental membuat seblak di sini begitu berani. Tak heran apabila banyak pecinta kuliner yang menyukai seblak di sini.

Kedai seblak ini mengusung konsep prasmanan sehingga para pembeli bisa bebas memilih toping mana yang diinginkan. Menariknya, ada banyak pilihan toping yang disediakan mulai dari aneka kerupuk, seafood hingga mie.

Alamat: Jalan Sukamulya indah RT.02 RW.02 No 39 Kendal kede Kel, Sukagalih, Kec. Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat 40163.

Operasional: Buka setiap hari kecuali Minggu dan Senin, mulai pukul 09:00 - 17:00 WIB.

BACA JUGA:5 Aktivitas Seru di Dusun Bambu Bandung, Liburan Imlek Bareng Keluarga, Ada Water Coaster di Jembatan Kaca

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: