Mirip Zombie, Kucing Liar Terpapar Zat Kimia Berbahaya, Berkeliaran dan Bikin Geger Kota Fukuyama di Jepang

Mirip Zombie, Kucing Liar Terpapar Zat Kimia Berbahaya, Berkeliaran dan Bikin Geger Kota Fukuyama di Jepang

Seekor kucing liar terpapar zat kimia berbahaya dan membuat geger Kota Fukuyama di Jepang.-Foto via Guardian-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Mirip adegan pembuka dalam film Marvel atau film horor bertema zombie yang diawali dari mahluk terpapar zat kimia berbahaya.

Situasi itu, tergambarkan terjadi di Kota Fukuyama, di sebelah barat Jepang yang sedang mewaspadai pergerakan seekor kucing.

Dilaporkan bahwa awal pekan ini, seekor kucing liar tiba-tiba masuk ke dalam lingkungan pabrik yakni Fukuyama Factory.

Hal tersebut sebagaimana terlihat dalam CCTV yang dibagikan oleh perusahaan. Di mana kucing kampung tersebut terlihat berlarian di dalam pabrik.

BACA JUGA:Ular Kawat Boleh Di Bunuh Atau Tidak, Begini Anjurannya Menurut islam!

Hingga ada dugaan bahwa kucing tersebut sudah terbur ke tong berisi zat kimia berbaya dan mengandung racun yakni hexavalent chromium.

Zat kimia tersebut dapat menyebabkan infeksi pernapasan bila terhirup, kemudian membuat kulit terbakar bila terjadi kontak.

Oleh karena itu, sejak Selasa, 12 Maret 2024, kepolisian setempat telah mengeluarkan imbauan agar warga tidak mendekat dan menyentuh kucing liar tersebut.

Dalam laporannya, The Guardian menyebut larangan dan insiden ini, layaknya degan pemuka dari film baru Marvel. Di mana ada larangan untuk warga menyentuh dan berdekatan dengan kucing yang terpapar racun kimia.

BACA JUGA:Geger Klaim Kemenhan Rusia: 10 WNI Jadi Tentara Bayaran Ukraina, 4 Disebut Sudah Tewas di Medan Perang

Saat ini, langkah pencarian telah dilakukan untuk menemukan kucing malang tersebut. Terutama setelah perusahaan melaporkan insiden kepada kepolisian.

Dari CCTV yang dirilis oleh perusahaan terlihat ada seekor kucing masuk ke dalam lingkungan pabrik dengan berlari.

Kucing tersebut diduga terpapar zat kimia dari tempat penyimpanan hexavalent chromium. Keyakinan itu, dilandasi ditemukannya jejak kaki kucing dengan kandungan kimia.

Dari perwakilan perusahaan menyampaikan zat kima tersebut sangat beracun, menyentuhnya dengan tangan tanpa pelindung dapat menyebabkan peradangan kulit. Bahkan bila terhirup dapat menyebabkan masalah pernapasan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: