Dahsyat! 6 Manfaat Lidah Buaya Sebagai Tanaman Obat, Tanaman Sejuta Manfaat yang Wajib Kamu Miliki di Rumah

Dahsyat! 6 Manfaat Lidah Buaya Sebagai Tanaman Obat, Tanaman Sejuta Manfaat yang Wajib Kamu Miliki di Rumah

6 Manfaat Lidah Buaya Sebagai Tanaman Obat-Aido Health-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM- Lidah buaya atau Aloe Vera merupakan jenis tanaman yang sangat populer, bukan hanya di kalangan pecinta tanaman hias. 

Tanaman lidah buaya memiliki ciri berupa daun yang unik bergerigi dengan warna hijau hijau cerah dan bercak putih.

Lidah buaya juga dikenal sebagai tanaman obat yang sudah dipercaya sejak dulu karena memiliki segudang manfaat dan khasiat yang baik untuk kesehatan.

Lidah buaya memiliki gel, bahan inilah yang kaya akan nutrisi, sehingga dimanfaatkan sebagai obat alami

BACA JUGA:Kenapa Kucing Suka Mengikutimu Ke Kamar Mandi? Ternyata Ini Dia 5 Alasannya!

Jika biasanya kita tahu lidah buaya sering digunakan untuk merawat kulit wajah dan rambut. Ternyata manfaat lidah buaya lebih dahsyat dari itu.

Berikut ini beberapa manfaat lidah buaya sebagai tanaman obat, diantaranya:

1. Menyembuhkan luka 

Salah satu khasiat tanaman lidah buaya sebagai tanaman obat yaitu menyembuhkan luka. Gel lidah buaya bisa menjadi obat alami untuk luka, luka bakar ringan, luka sayat, atau lecet. 

Lidah buaya memiliki khasiat yang mampu mempercepat proses penyembuhan dengan merangsang produksi kolagen dan meningkatkan regenerasi sel-sel kulit.

BACA JUGA:Cocok Buat Pemula! 6 Pilihan Tanaman Hias Indoor yang Mudah Dirawat, Tak Perlu Sering Disiram

2. Menurunkan gula darah

Manfaat lidah buaya sebagai tanaman obat yaitu bisa menjadi obat diabetes. Menurut penelitian, mengkonsumsi ekstrak lidah juga setiap hari bisa membantu menurunkan kadar gula darah penderita diabetes tipe 2.

Namun penggunaan lidah buaya untuk diabetes, tidak boleh dikonsumsi atau dicampurkan oleh orang yang suka mengonsumsi obat diabetes.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: