Temuan DNA dan Juga Adanya Laporan Warga, Inilah Penampakan Harimau Jawa Terbaru yang Sudah Punah

Temuan DNA dan Juga Adanya Laporan Warga, Inilah Penampakan Harimau Jawa Terbaru yang Sudah Punah

penampakan harimau jawa terbaru-Foto Via Wiki-radarkuningan.disway.id

RADARKUNINGAN.COM - Kabar mengenai dugaan kembalinya Harimau Jawa, hewan endemik Indonesia yang telah dinyatakan punah, telah menjadi sorotan baru-baru ini.

Kabar ini berasal dari penemuan sehelai bulu harimau yang ditemukan di Desa Cipendeuy, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi pada tahun 2019.

Tim Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melakukan penelitian menyeluruh terhadap temuan bulu tersebut.

Pada bulan Maret 2024, BRIN mengumumkan bahwa bulu tersebut memiliki kemiripan DNA dengan Panthera tigris sondaica, yang lebih dikenal sebagai Harimau Jawa.

BACA JUGA:Menarik! 6 Arti Mimpi Kucing yang Penuh Makna, Ternyata Bisa Melambangkan Sesuatu Dalam Hidup

Selain itu, ada beberapa masyarakat yang melapor kalau mereka melihat adanya penampakan harimau jawa, laporan terbaru datang sekitar tahun 2020 yang lalu.

Meskipun masih belum ada bukti yang pasti seperti foto atau rekaman langsung tentang keberadaan Harimau Jawa ini.

Temuan sehelai bulu ini memberikan indikasi bahwa mungkin saja Harimau Jawa masih ada dan berkeliaran di hutan-hutan Indonesia.

Untuk menyadari pentingnya informasi ini, sebaiknya kita melihat sedikit latar belakang mengenai Harimau Jawa.

BACA JUGA:Tips Perjalanan Mudik Lebaran 2024, Apa Saja yang Harus Dilakukan dan Dihindari?

Hewan ini secara resmi dinyatakan punah pada tahun 1980-an akibat dari perburuan liar yang berlebihan serta penggundulan hutan yang masif.

Namun, ada beberapa laporan dari masyarakat yang tinggal di sekitar hutan bahwa mereka telah melihat hewan ini. Berikut rangkuman laporan masyarakat yang mengaku melihat harimau jawa berdasarkan tahun.

2008

Pada bulan November 2008, misalnya, sebuah jasad wanita yang tidak dikenal dari seorang pendaki gunung ditemukan di Taman Nasional Gunung Merbabu, Jawa Tengah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: