Awal Mula Orang Sunda Tinggal di Lampung, Pindah di Zaman Presiden Soekarno, Buka Lahan Tebu Skala Besar

Awal Mula Orang Sunda Tinggal di Lampung, Pindah di Zaman Presiden Soekarno, Buka Lahan Tebu Skala Besar

Awal mula orang Sunda pindah dan tinggal di Provinsi Lampung. -Sekolah Kita - Tangkapan layar-radarkuningan.com

BACA JUGA:Ini Identitas Jenazah Warga Bandung yang Ditemukan di Dalam Mobil Ford di Cidahu Kuningan

Bukti dari program tersebut terlihat dari adanya penamaan Kecamatan Kebun Tebu di Lampung Barat. Juga ada nama Sumberjaya, nama yang lazim dan ada di beberapa daerah di Jawa Barat.

Ratusan orang keturunannya, sekarang menjadi petani penggarap di KPH Batu Tegi. KPH Batu Tegi memang berada di Kabupaten Tanggamus. Namun, lokasinya dekat perbatasan Kabupaten Lampung Barat.

Mereka sudah menetap turun temurun di sekitar Batu Tegi. Namun, ada sebagian yang baru pindah dari Jawa Barat pada tahun 2000-an.

Alasan mereka tinggal di hutan kawasan tersebut, untuk mencari penghidupan, seperti para pendahulunya. Kebanyakan berasal dari Kabupaten Karawang dan Ciamis, Jawa Barat.

BACA JUGA:Tanjung Duriat Jatigede Sumedang, Wisata Keluarga yang Cocok Untuk Libur Lebaran

Mereka sekarang masuk dalam Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Batu Tegi. Anggota Gapoktan tersebut menang berasal dari banyak etnis. Selain Sunda, juga ada suku Lampung dan Jawa.

Namun yang lucu, walaupun berasasal dari suku Lampung dan Jawa, hari-hari mereka sangat fasih berbahasa Sunda. Maklum di kawasan tersebut memang mayoritas dihuni oleh masyakat keturunan suku Sunda.

Untuk mengenang ketangguhan para transmigran Sunda tersebut, di Kecamatan Sumberjaya Lampung Barat, dibangunlah Patung Soekarno berukuran besar.

Masyarakat menyebutnya dengan nama Tugu Soekarno. Ada tulisan menarik di bawah patung tersebut.

BACA JUGA:Misteri Jenazah Pria Asal Bandung Ditemukan di Dalam Mobil di Cidahu Kuningan, Ini Identitas Korban

"Perjalanan seribu milpun harus dimulai dengan satu langkah yang pertama". Begitu tuisan Presiden Seokarno yang pernah mengantarkan transmigran asal Jawa Barat ke Sumberjaya pada 14 November 1952.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: