Kemenag Kuningan Minta Maaf Turut Sebar Hoax Acep Purnama Meninggal Dunia: Kondisi Stabil

Kemenag Kuningan Minta Maaf Turut Sebar Hoax Acep Purnama Meninggal Dunia: Kondisi Stabil

Kemenag Kabupaten Kuningan minta maaf karena turut menyebar hoax mantan Bupati Kuningan Acep Purnama meninggal dunia.-Tangkapan layar-radarkuningan.com

BACA JUGA:Rp22 Miliar untuk Perbaikan Jalan dari Bantuan Provinsi, Bikin Rekanan di Kuningan Langsung Melek

Salah satu kerabat Acep Purnama, Januka menyatakan bahwa kondisi terkini kembali stabil. "Pak Acep mulai stabil," kata Januka di RSUD 45 Kuningan.

Sebelumnya, Ketua Forum Kiai dan Qori Kabupaten Kuningan, Kiai Muhammad Oding Sajidin juga memimpin doa di lorong rumah sakit.

"Kami mendoakan agar Bapak Acep Purnama kembali diberikan kesembuhan dan kesehatan oleh Allah SWT. Pulih kembali dari sakitnya dan mampu melalui kondisi kritis," tandas Oding Sajidin.

Doa tersebut dipanjatkan dari warga yang hadir di di RSUD 45 Kuningan, mereka berbaris memanjang di area selasar sampai dengan ICU RSUD 45 Kuningan.

BACA JUGA:Gangguan PDAM Kota Cirebon Hari Ini, Ada Perbaikan Pipa, 11 Wilayah Terdampak

Kiai Oding menjelaskan, pihaknya memimpin doa karena merasa Acep banyak berjasa kepada para kiai dan qori di Kabupaten Kuningan.

"Pak Acep memang dalam kondisi kritis. Kita doakan, dan berikhtiar untuk kesembuhan beliau. Beliau itu sangat berjasa untuk kiai dan qori," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: