Sempat Kesulitan Komunikasi dengan PSSI, Ibu Pemain Timnas Indonesia Welber Jardim Akui Sudah Terhubung

Sempat Kesulitan Komunikasi dengan PSSI, Ibu Pemain Timnas Indonesia Welber Jardim Akui Sudah Terhubung

Pemain Timnas Indonesia Welber Jardim-Foto: Ist/@welber07official-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Baru-baru ini heboh di pemberitaan, ibu pemain Timnas Indonesia Welber Jardim yakni Lielyana mengungkapkan keinginannya untuk bisa berkomunikasi dengan PSSI.

Melalui unggahan Instagram Story miliknya, Ibu Welber Jardim mengaku ingin berkomunikasi langsung dengan ketua umum federasi sepak bola Indonesia atau PSSI.

Tidak diketahui secara pasti apa yang akan dibahas ibu pemain keturunan Indonesia - Brazil itu, namun Lielyana hanya menyampaikan bahwa dirinya hendak membahas terkait sang anak, Welber Jardim.

"Yang terhormat Ketua PSSI Bapak @erickthohir atau perwakilan dari beliau juga bisa hubungin saya," tulis unggahan Instagram Story Halim Lielyana Jardim, seperti dikutip pada Sabtu 22 Juni 2024.

BACA JUGA:Terkesan Tiba-tiba Menghilang, Begini Ungkapan Terakhir Calvin Verdonk Usai Debut Bersama Timnas Indonesia

BACA JUGA:Pemain Timnas Indonesia Nathan Tjoe-A-On Kembali ke Eropa, Ada Apa?

"Saya mau bicara masalah anak saya," ungkapnya menambahkan.

Usai unggahannya di media sosial viral dan menjadi perbincangan hangat pemberitaan, Lielyana mengaku persoalan terhadap anaknya dan PSSI sudah selesai.

Melalui media yang sama, Ibu pemain muda berbakat Timnas Indonesia itu mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantunya untuk bisa berkomunikasi dengan PSSI.

Lielyana juga mengaku bahwa permasalahan terkait anaknya sudah selesai setelah bisa berkomunikasi dengan pihak PSSI.

BACA JUGA:Seratus Persen Keturunan Eropa, Mengapa Maarten Paes Dinaturalisasi Indonesia? Begini Penjelasannya

BACA JUGA:Kasus Maarten Paes Rumit, PSSI Masih Terus Perjuangkan

Lebih lanjut lagi, Lielyana meminta publik agar tidak membuat kabar palsu terkait anaknya.

"Terima kasih semua yang udah bantu saya. Akhirnya saya udah clear," ungkap Lielyana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: