Sebuah Harapan Besar Maarten Paes di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Untuk Membela Timnas Garuda yang Akan Datang

Sebuah Harapan Besar Maarten Paes di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Untuk Membela Timnas Garuda yang Akan Datang

maarten paes saat bermain di klub fc dallas-fcdallas-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM- Sebuah harapan besar Maarten Paes bisa bermain di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Nama Maarten Paes belakangan ini menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta sepak bola Indonesia.

Kiper keturunan Belanda ini telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada April 2024 yang lalu, dan banyak yang berharap dia dapat bermain dan memperkuat Timnas Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Paes, yang saat ini bermain untuk FC Dallas di Major League Soccer (MLS), telah menunjukkan performa yang gemilang di klubnya.

BACA JUGA:Wahana Baru Dibuka April 2024 di Kopi Botanika Kuningan, Mampu Menghipnotis Wisatawan Untuk Berlibur Kesini!

Kemampuannya di bawah mistar gawang telah diakui oleh banyak pihak, dan banyak yang yakin dia dapat menjadi aset berharga bagi Timnas Indonesia.

Namun, mimpi Paes untuk membela Timnas Indonesia masih terhalang oleh aturan FIFA yakni Statuta 2022 Pasal 9 Ayat 2.

Paes terakhir kali bermain untuk timnas Belanda kelompok umur di usia 22 tahun. 

Meskipun demikian, PSSI tidak menyerah dalam upayanya untuk membawa Paes ke Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Ingin Liburan Asik di Alam Kuningan? Ini Dia 3 Wisata Alam Bisa Berenang di Danau!

PSSI telah mengajukan banding ke CAS (Pengadilan Arbitrase Olahraga) untuk mempercepat proses naturalisasi Paes.

PSSI berharap CAS dapat memberikan legalitas kepada Paes agar dia bisa bermain di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Ketua PSSI, Erick Thohir pun ikut berkomentar mengenai Maarten Paes menurutnya masih ada perlu proses banding dan juga beberapa argumen.

"Ya kita harus perlu proses ke CAS (Pengadilan Arbitrase Olahraga) melalui (banding)," ujar Erick Thohir, beberapa waktu lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: