Keisuke Honda Komentari Kualitas Timnas Indonesia, Bisa Ancam Jepang Tak Lolos Kualifikasi Piala Dunia

Keisuke Honda Komentari Kualitas Timnas Indonesia, Bisa Ancam Jepang Tak Lolos Kualifikasi Piala Dunia

Keisuke Honda Angkat Bicara Soal Kualitas Timnas Indonesia di Era Shin Tae-Yong-dokumen-radarkuningan.com

BACA JUGA:Membuat Olahan Makanan Kucing, Berikut Ini 3 Resep Makanan Kucing Lezat, Dijamin Anabul Suka!

“Indonesia adalah tim di Asia Tenggara yang sangat berbahaya. Dari segi kualitas, mereka punya pemain yang sempurna,” ungkap Honda dalam wawancara dengan Thou Bao Van Hoc Nghe dikutip radarkuningan.com, Rabu, 24, Juli 2024.

Honda percaya bahwa jika Timnas Indonesia terus berada di jalur positif, mereka akan menjadi ancaman serius bagi negara-negara Asia lainnya.

“Ini merupakan tim terlengkap di kawasan dan akan terus berlanjut. Sangat menarik untuk ditunggu,” tambah Honda.

Selain itu, mantan pelatih Timnas Kamboja ini juga memperhatikan banyaknya pemain Indonesia yang meniti karier di luar negeri, terutama di Eropa.

BACA JUGA:3 Olahan Makanan Kucing yang Mudah Dibuat di Rumah, Bisa Untuk Kucing Kampung dan Kucing Ras

“Saya melihat ada perkembangan pesat Timnas Indonesia terutama dengan pemain yang banyak tersebar di Eropa,” kata Honda.

Tantangan di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Indonesia tergabung dalam ‘grup neraka’.

Mereka harus bersaing dengan tiga tim langganan Piala Dunia: Jepang, Arab Saudi, dan Australia.

BACA JUGA:Babak Pertama Indonesia Vs Timor Leste Piala AFF U-19 2024, Kaki Ajaib Jens Raven Bawa Indonesia Unggul 3-1!

Jepang, yang merupakan tim dengan peringkat FIFA tertinggi di Asia (18), telah tujuh kali tampil di Piala Dunia dengan pencapaian tertinggi masuk 16 besar.

Arab Saudi sudah enam kali tampil di ajang paling bergengsi sedunia, sementara Australia sudah lima kali tampil di Piala Dunia. Selain itu, ada Bahrain dan China yang sama-sama berada di peringkat 80-an FIFA.

Dengan peringkat 133 dunia, Timnas Indonesia dihadapkan pada tantangan berat.

PSSI sendiri tidak menargetkan Shin Tae-yong untuk lolos fase grup babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia, mengingat sulitnya persaingan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: