Persib Bandung Tersingkir dari Piala Presiden 2024, Asisten Pelatih Ungkap Penyebabnya

Persib Bandung Tersingkir dari Piala Presiden 2024, Asisten Pelatih Ungkap Penyebabnya

Persib Bandung tersingkir dari Piala Presiden 2024 usai dikalahkan Persis Solo dengan skor tipis 1-0-Foto: Ist/@persib-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Persib Bandung tersingkir dari Piala Presiden 2024 usai dikalahkan Persis Solo dengan skor 1-0.

Kekalahan ini membuat Persib Bandung harus puas berada di peringkat ketiga grup A Piala Presiden 2024.

Pertandingan Persib Bandung vs Persis Solo yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung pada Kamis 25 Juli 2024 itu menjadi laga penentu bagi kedua tim.

Dalam laga tersebut, Persib Bandung sebetulnya hanya memerlukan hasil seri untuk bisa lolos ke semifinal. Sedangkan Persis Solo membutuhkan kemenangan untuk finis sebagai runner-up grup A.

BACA JUGA:Piala Presiden 2024: Persib Bandung Kembali Gagal Lolos ke Semifinal Usai Dikalahkan Persis Solo

BACA JUGA:Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Dapat Golden Visa dari Presiden Jokowi, Langsung Bereaksi Begini!

Bermain sebagai tim tuan rumah, Persib Bandung sebenernya tampil mendominasi pertandingan. Sayang, gol tunggal Ramadhan Sananta memupus langkah Persib Bandung untuk melaju lebih jauh di turnamen pramusim tersebut.

Asisten pelatih Persib, Igor Tolic mengungkap penyebab kegagalan Maung Bandung lolos ke semifinal Piala Presiden.

Menurutnya, kegagalan memaksimalkan peluang menjadi penyebab Persib Bandung harus menelan kekalahan dalam laga penentu tersebut.

Meski begitu, asisten pelatih asal Kroasia itu menegaskan bahwa timnya tidak ingin mengalami kekalahan.

BACA JUGA:3 Mantan Persib Bandung Ini Resmi Perkuat Persela Lamongan, Lini Serang Laskar Joko Tingkir Mengerikan!

BACA JUGA:Mantan Pemain Persib Bandung Ini Resmi Jadi Anggota Polisi, Karirnya Bersama PSIS Semarang Berakhir

"Banyak peluang yang terjadi dalam pertandingan ini, tetapi kami belum bisa mencetak gol. Sungguh, kami tidak pernah menginginkan kekalahan," kata Tolic yang mewakili pelatih Bojan Hodak dalam konferensi pers setelah pertandingan.

Kendati tersingkir dari Piala Presiden 2024, asisten pelatih Persib menegaskan bahwa pihaknya mengambil sisi positif dari kegagalan David da Silva melaju ke babak selanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: