Kota Qingdao, Kandang China di Kualifikasi Piala Dunia, Timnas Indonesia Bakal Hadapi Suhu Dingin

Kota Qingdao, Kandang China di Kualifikasi Piala Dunia, Timnas Indonesia Bakal Hadapi Suhu Dingin

Kota Qingdao menjadi kandang Timnas China di Kualifikasi Piala Dunia 2026 termasuk saat menghadapi Timnas Indonesia.-Google Photo - Istimewa-radarkuningan.com

BACA JUGA:Maarten Paes Masih Terganjal di Cas, Penafsiran Bahasa yang Rumit Imbas Hal External Jadi Penentu Nasibnya

Salah satu fakta menarik adalah Kereta Cepat Whoosh atau Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) diproduksi di Pabrik China Railway Rolling Stock (CRRC) berada di Sifang, Kota Qingdao.

Bagaimana dengan Timnas Indonesia yang akan berlaga di Stadion Qingdao? Apakah akan menjadi kendala dalam perjalanan maupun penyesuaian iklim?

CFA berdalih bahwa ada banyak pertimbangan menentukan venue untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Misalnya dari faktor kelayanan, sosial hingga keamanan dan suhu udara dipertimbangkan untuk pemilihan lokasi stadion.

BACA JUGA:Tuntaskan Sampai Final! Ini Prediksi Line-Up Timnas Indonesia U-19 Hadapi Thailand Senin, 29 Juli 2024

Secara umum kawasan ini berupa dataran rendah dengan ketinggian kurang lebih 10 meter di atas permukaan laut (MDPL).

Di Bulan Oktober atau saat pertandingan China vs Timnas Indonesia diperkirakan suhu udara maksimum adalah 20 derajat celcius dan minimum 12 derajat celcius.

Masalahnya, perjalanan panjang dan melelahkan akan ditempuh Timnas Indonesia menuju ke Kota Qingdao.

Pasalnya pada tanggal 10 Oktober 2024, anak asuh Shin Tae-yong akan berada di Bahrain untuk pertandingan tandang.

BACA JUGA:Ketahui, Ciri Umum dari iPhone HDC, Harganya Kelewat Miring

Setelah itu, skuad Garuda akan menuju ke Qingdao, China dengan perjalanan udara, karena pertandingan akan dimainkan pada 15 Oktober 2024.

Penerbangan ke Qingdao dari Bahrain diperkirakan memakan waktu sampai dengan 16 jam dan mengharusnya transit di 2 bandara.

Sedangkan bila penerbangan dilakukan dari Jakarta, membutuhkan  waktu setidaknya 9 jam 50 menit.

Tidak hanya itu, cuaca dingin juga akan menjadi kesulitan tersendiri. Mengingat sebagian pemain Timnas Indonesia bermukim di negara tropis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: