Tolak China Demi Timnas Indonesia, Asisten Pelatih Baru Yeom Ki-hun Penuhi Panggilan STY, Mantap!

Tolak China Demi Timnas Indonesia, Asisten Pelatih Baru Yeom Ki-hun Penuhi Panggilan STY, Mantap!

Yeom Ki-hun asisten baru Shin Tae-yong dalam mengisi jabatan pelatih striker Timnas Indonesia. -Google Chrome-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Tolak China demi tim nasional sepakbola Indonesia, skuad Garuda kedatangan satu asisten pelatih baru besutan Shin Tae-yong, siap cetak striker ganas di lini depan.

Asisten pelatih tersebut bernama Yeom Ki-hun, sebenarnya ia sudah dikontak oleh coach STY pada bulan Mei semenjak Yeom meletakkan jabatannya di kursi kepelatihan Suwon Bluewings.

Sebelumnya, China sempat tertarik akan jasa pelatih 41 tahun ini, tetapi berkat efek coach Shin akhirnya ia memilih Timnas Indonesia

Pengamat sepakbola tanah air Ronny Pangemanan juga sudah mengonfirmasi bahwa kabar datangnya pelatih asal Korea Selatan ini memang benar adanya.

BACA JUGA:Pemain Grade A Sulit Naturalisasi, Anak Legenda Timnas Belanda Bisa jadi Opsi, Benarkah? Cek Faktanya Disini!

Yeom Ki-hun didapuk menjadi pelatih khusus untuk striker di Timnas Indonesia, yang berarti lini serang skuad Garuda bisa semakin tajam berkat sentuhan coach Yeom. 

Terlebih lagi, pasukan merah putih akan mengarungi round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, yang tentunya ini menjadi laga bak hidup dan mati buat anak asuh Shin Tae-yong. 

"Yeom Ki-hun, usia 41 tahun dia pernah jadi pelatih lalu merangkap pemain di Suwon, dia akhirnya pada bulan Mei meletakkan jabatannya di kursi kepelatihan" papar Ronny Pangemanan. 

"Walaupun China sempat menginginkannya untuk menangani tim nasional, tapi hebatnya (Yeom) lebih memilih ajakan Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia" tandasnya. 

BACA JUGA:Prediksi Formasi Persib Bandung vs PSBS Biak, DDS dan Ciro Alves Andalan, Siap Gedor Gawang Lawan

Sudah dipastikan jika Yeom Ki-hun akan membuat kedalaman komposisi pemain skuad Garuda semakin hebat, terutama posisi striker.

Posisi lini depan Timnas Indonesia memang sedang diracik kembali dan dipoles agar semakin tajam dan berbahaya buat lawan. 

Tumpuan lini depan yang diisi oleh pemain penyerang harus ditingkatkan guna bisa mendobrak lewat serangan mematikan pada round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 September mendatang. 

Masuknya coach Yeom merupakan angin segar bagi Timnas Indonesia, walaupun opsi penambahan striker masih belum kunjung terlihat, tapi jika sudah ada pelatih, niscaya akan ada gebrakan baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: