Jalan Cibinuang Longsor, Damkar Kuningan Evakuasi Material
Hujan lebat yang mengguyur Kabupaten Kuningan beberapa hari terakhir, menyebabkan longsoran tanah bercampur batu menutupi sebagian besar akses jalan.--Radar Kuningan
KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM - Jalan Cibinuang, Kabupaten KUNINGAN, mengalami longsor akibat curah hujan tinggi melanda kawasan tersebut.
Hujan lebat yang mengguyur Kabupaten Kuningan beberapa hari terakhir, menyebabkan longsoran tanah bercampur batu menutupi sebagian besar akses jalan.
Salah satu lokasi yang mengalami musibah longsor ada di ruas Jalan Cibinuang, Kelurahan Kuningan.
Kondisi ini, sempat menghambat arus lalu lintas dan meningkatkan risiko kecelakaan bagi para pengendara.
BACA JUGA:Menanti Gebrakan 100 Hari Kerja Dian-Tuti
BACA JUGA:Bukan Pemain Naturalisasi, Persis Solo Kedatangan Pemain Keturunan Indonesia-Belanda, Siapa Dia?
Untuk mengatasi situasi tersebut, UPT Pemadam Kebakaran (Damkar) Kuningan, segera mengambil tindakan cepat dengan mengerahkan tim untuk membersihkan material longsoran.
Kepala UPT Damkar Kuningan, Andri Arga Kusumah mengungkapkan, pentingnya respons cepat dalam menangani material longsoran ini.
"Setelah menerima laporan dari Kelurahan Kuningan, kami langsung menurunkan lima anggota piket beserta satu unit kendaraan operasional ke lokasi," ucap Andri dikutip dari Radar Kuningan, Senin 30 Desember 2024.
Dijelaskan Andri, kondisi jalan yang tertutupi material longsor, masih cukup rawan untuk dilewati pengendara.
BACA JUGA:Dewa 19 Tunda Konser di Stadion GBK, Pendukung Timnas Indonesia Tuntut Ini ke Pegelola
BACA JUGA:3 Tempat Wisata Kolam Air Panas di Garut, Viewnya Langsung Menghadap Gunung Guntur
Tim Damkar Kuningan yang berusaha membersihkan tanah bercampur batu tersebut, sempat mengalami kesulitan selama proses evakuasi.
"Longsoran tanah sepanjang sekitar 300 meter ini sangat membahayakan pengendara, terutama karena bercampur dengan batu besar yang menghambat proses pembersihan," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: