Resmi, Plh Sekda Dijabat Kepala Dinas Perhubungan, Purwadi Hasan Darsono: Penjabat Sekda Dilantik Senin
![Resmi, Plh Sekda Dijabat Kepala Dinas Perhubungan, Purwadi Hasan Darsono: Penjabat Sekda Dilantik Senin](https://radarkuningan.disway.id/upload/1cac0b462b72dfa9de50e34aae262378.jpg)
Pelaksana tugas (Plt) Kepala BKPSDM Kabupaten Kuningan, Purwadi Hasan Darsono. (Agus Panther).--
Terkait tiga besar hasil Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Sekda tahun 2024 akan digunakan atau tidak, Purwadi menyerahkan sepenuhnya kepada Pj Bupati dan Bupati baru. Pihaknya siap menjalankan perintah apapun keputusan yang nantinya diambil.
“Untuk hasil tiga besar open bidding sekda, kami menyerahkan kepada Pak pj Bupati dan Pak Bupati Dian. Apakah hasil open bidding ini akan diteruskan atau kembali membuat shelter baru untuk memilih calon sekda defenitif. Semua kewenangan ada di Pak Bupati yang baru,” sebut Purwadi.
Sementara itu, tanda-tanda Kepala Dishub, Beni Prihatyanto akan menduduki kursi orang ketiga di Kabupaten Kuningan sudah terasa di lingkungan Dishub Kuningan.
Beberapa hari lalu, Beni mengumpulkan seluruh pejabat struktural di lingkungan Dishub untuk diajak brifing. Dalam pertemuan tersebut, Beni meminta seluruh jajaran pegawai Dishub untuk kompak dan selalu bekerja keras.
BACA JUGA:Ada Pohon yang Harus Ditebang di Jalan Raya? Lapor ke Dinas Ini
BACA JUGA:Klarifikasi Isu Dugaan Korupsi, Kepala Desa Ragawacana Tegaskan Transparansi Penggunaan Dana Desa
“Beberapa hari lalu Pak Beni mengajak seluruh pejabat struktural di Dishub untuk brifing. Semua pejabat yang diundang hadir. Beliau meminta doa dan dukungan dari seluruh pegawai, namun tidak bilang soal akan menjabat Plh Sekda. Ya mengalir saja pertemuan itu seperti biasa. Beliau hanya bilang agar seluruh pegawai Dishub tetap menjaga kekompakan dan bekerja keras dalam melayani masyarakat. itu saja, tidak ada bicara soal Pj Sekda,” ujar seorang pejabat struktural Dishub yang ikut brifing. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: